SuaraJogja.id - Badan SAR Nasional (Basarnas) menghimbau kepada masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaannya ketika berada di Pantai. Himbauan tersebut dikeluarkan menyusul peringatan BMKG terkait dengan potensi gelombang tinggi di Pantai Selatan DIY.
Kasubsi Operasi Dan Siaga Kantor Basarnas Yogyakarta, Aditya Dwi Hartanto menuturkan terkait dengan peringatan BMKG tersebut pihaknya juga meminta masyarakat untuk mewaspadai datangnya gelombang tinggi yang bisa sewaktu-waktu terjadi di Pantai Selatan. Untuk sementara masyarakat dimohon tidak bermain air ketika berkunjung ke pantai.
Secara spesifik Aditya menyebut Wilayah perairan pantai Indrayanti, Baron dan Sadeng menjadi wilayah yang paling rawan terdampak gelombang tinggi di Gunungkidul, wilayah itu masuk dalam Korwil II. Sementara di Kabupaten Bantul wilayah yang paling rawan adalah Kompleks Pantai Parangtritis mulai dari parangendog hingga pantai Depok.
"Kalau di Kulon Progo ada di Pantai Glagah dan juga pantai congot. Tapi Pantai Congot pengunjungnya sangat minim,"tuturnya, Selasa (7/1/2020).
Terkait himbauan khusus dari BMKG tersebut Aditya menyebut tidak ada hal yang spesifik dipersiapkan oleh Basarnas. Karena pada dasarnya Basarnas selalu siap untuk dikerahkan ketika terjadi di bencana sewaktu-waktu. Tak hanya ketika bencana terjadi jika masyarakat menginginkan bantuan dari Basarnas maka mereka siap memberikannya.
Saat ini setidaknya ada 70 personil yang selalu disiagakan oleh Basarnas di kantor-kantor koordinasi yang dimiliki oleh badan ini. Setidaknya ada 3 kantor Basarnas yang bisa dikoordinasikan untuk penanggulangan segala macam bencana termasuk juga menjadi tujuan masyarakat ketika membutuhkan bantuan dari Basarnas.
"Kita selalu siaga setiap waktu-waktu jika masyarakat menbutuhkan. Tentu saja kita juga bekerjasama dengan potensi SAR yang ada,"tambahnya.
Untuk peralatan pihaknya telah memiliki beberapa perahu karet jet ski dan juga peralatan lainnya yang mendukung untuk proses evakuasi kecelakaan di laut. Peralatan tersebut telah disebar di tiga titik kantor koordinasi Basarnas.
Dengan adanya potensi gelombang tinggi tersebut maka pihaknya meminta kepada masyarakat untuk tidak bermain air ketika berkunjung ke pantai. Namun himbauan untuk para nelayan dia mengaku memang sedikit mengalami kesulitan karena ketiadaan Darmaga di wilayah pantai Selatan Yogyakarta.
Baca Juga: Jangan Cari Nama Pantai Jogja Ini di Google!
"Di DIY itu tidak ada dermaga sehingga kita sulit mengkoordinasikan nelayan. Sekarang nelayan-nelayan yang melaut di Pantai Selatan DIY kebanyakan dari luar, seperti Cilacap,"ujarnya.
Kontributor : Julianto
Berita Terkait
-
Cuaca Buruk Pekan Depan, Awas Ancaman Gelombang Laut 4 Meter
-
Korban Meninggal Laka Laut di Pantai Baron Tahun 2019 Meningkat Tajam
-
Evakuasi Korban Kecelakaan Kapal Motor di Perairan Kuala Tungkal
-
Jelang Libur Nataru, Waspadai Potensi Gelombang Tinggi di Banten
-
Gelombang Tinggi Ancam Laut Selatan DI Yogyakarta
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
Terkini
-
Ibu Ajak Anak Berusia 11 Tahun Bobol Stan Kamera di Mal Jogja, Kerugian Capai Rp145 Juta
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 11 Halaman 146 Kurikulum Merdeka: Menulis Naskah Drama
-
Jeritan Hidup di Balik Asap Sate Malioboro: Kisah Kucing-kucingan PKL dan Dilema Perut yang Perih
-
7 Fakta Sidang Mahasiswa UNY Pembakar Tenda Polda DIY: Dari Pilox Hingga Jeritan Keadilan!
-
Pasar Murah di Yogyakarta Segera Kembali Hadir, Catat Tanggalnya!