SuaraJogja.id - Terungkapnya keberadaan kerajaan fiktif belakangan ini mendatangkan sejumlah tanda tanya di publik. Tak hanya satu, setelah santer pergunjingan tentang Keraton Agung Sejagat di Purworejo, Jawa Tengah, mendadak muncul kabar tentang Sunda Empire di Bandung, Jawa Barat.
Menurut Guru Besar Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada (UGM) Prof Koentjoro, fenomena kerajaan fiktif masih berpeluang muncul di kemudian hari dan tak selalu berkaitan dengan persoalan ekonomi.
"Akan selalu terjadi. Sejak zaman dahulu ada, dan ke depan akan tetap ada," kata Koentjoro di Kampus UGM, Yogyakarta, Selasa (21/1/2020).
Koentjoro mengatakan, berdasarkan ilmu psikologi, fenomena kerajaan fiktif seperti Keraton Agung Sejagat dan Sunda Empire biasanya dimunculkan oleh orang yang mengalami delusi keagungan (grandiose delusion).
Baca Juga: Luthfi Ngaku Disetrum Penyidik Polisi, AII: Usut Tuntas
Ia menjelaskan, para penggagas kerajaan fiktif itu berhasil menggaet pengikut karena didukung penguasaan psikologi massa, sehingga mereka mampu memengaruhi atau meyakinkan orang lain.
Beragam cerita yang mereka sampaikan di tengah kumpulan massa, lanjut Koentjoro, mampu mereka kemas secara menarik. Dengan begitu, hal-hal yang tidak ada seolah menjadi nyata. Kemampuan itu pun berpeluang menghipnotis orang lain untuk memutuskan menjadi pengikutnya.
"Itulah suatu kekuatan psikologi massa, sehingga orang dengan mudah percaya dengan apa yang dikemukakan," tutur Koentjoro, dikutip dari Antara.
Dari sisi para pengikutnya, bagi Koentjoro, keputusan mereka tak selalu dilandasi motif ekonomi. Merujuk pada fenomena Kerajaan Agung Sejagat, Koentjoro menerangkan, para pengikutnya rela mengeluarkan sejumlah uang sekadar untuk membeli seragam sebagai syarat keanggotaan.
"Kalau kemiskinan, kenapa mereka mau membayar dua juta? Artinya mereka cukup. Kondisi miskin tapi berspekulasi, ada keinginan yang mau dicapai," ungkap dia, menambahkan bahwa keputusan pengikut kerajaan fiktif dipengaruhi sejumlah faktor, salah satunya berkaitan dengan post power syndrom.
Baca Juga: 2 Sosok yang Bikin Dian Sastro Mau Jadi Produser Film
"Banyak di antara mereka orang-orang tua yang dulu punya jabatan tertentu yang tidak terlalu tinggi, yang kemudian ketika pensiun di rumah tidak ada siapa-siapa yang bisa diperintah, lalu dia menggabungkan yang ada di situ," imbuh Koentjoro.
Berita Terkait
-
Sibuk Ikut Ramah Tamah Kelompok Tani, Publik Pertanyakan Kapasitas Jokowi: Efek Post Power Syndrome?
-
Sosiolog Bongkar Tujuan Jokowi 'Bekerja' Setelah Lengser: Bukan Post Power Syndrome
-
Sudah Tahu Istilah Post Power Syndrome? Ini Gejala dan Cara Mengatasinya
-
Menyerang Pasca Pensiun, Ini 4 Hal untuk Mengatasi Post Power Syndrome
-
Berulah Lagi! Momen Pinkan Mambo Banting Mic Backing Vocal Jadi Sorotan, Post Power Syndrome?
Tag
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Rayakan 270 Tahun Berdirinya DIY, Ratusan Sekolah di Jogja Nabuh Gamelan Serempak
-
Luas Masa Tanam Kedua Turun Drastis, Dinas Pertanian Gunungkidul Sebut Karena Persoalan Air
-
Apresiasi Pemberian Bonus Hari Raya ke Ojol dan Kurir Online, Pakar UGM Soroti Soal Pengawasan Regulasi
-
Polisi Temukan Terduga Pelaku Pembakaran Gerbong KA di Stasiun Yogyakarta, Ini Motifnya
-
Terungkap! Satpam Salah Satu SMA di Sleman Terlibat Jaringan Penyuplai Senpi ke KKB