SuaraJogja.id - Usai menghadiri forum Eurasia Centrist Democrat International (CDI) di Hotel Hyatt Kabupaten Sleman dan melakukan pertemuan dengan Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) di Gedung Agung Yogyakarta, Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin langsung meluncur ke Yogyakarta International Airport (YIA) di Kecamatan Temon, Kabupaten Kulon Progo, Jumat (24/1/2020).
Rencananya, Ma'ruf Amin akan bertolak ke Jakarta dari bandara yang tengah dibangun ini pada pukul 16.00 WIB. Sebelum bertolak ke Jakarta, Ma'ruf Amin berkesempatan melakukan peninjauan progres pembangunan bandara baru tersebut.
Rombongan Ma'ruf Amin tiba di bandara YIA pukul 15.00 WIB dan disambut Direktur Utama PT Angkasa Pura I Faik Fahmi, PLS GM Bandara YIA Agus Pandu Purnama, dan Bupati Kulon Progo Sutedjo.
Setelah itu, Ma'ruf Amin bersama rombongan langsung naik ke lantai dua untuk meninjau ruang tunggu serta Galeri UMKM. Lalu di lantai tiga, ia mendapat penjelasan soal progres pembangunan YIA dari Faik Fahmi.
Baca Juga: Facebook Mulai Uji Coba Mode Gelap di Android
Kepada awak media, Ma'ruf Amin mengungkapkan, bandara tersebut akan mulai resmi beroperasi penuh pada 29 Maret 2020 mendatang. Bandara ini merupakan bandara besar dan paling modern yang ada di Indonesia karena mampu menampung pesawat paling besar Boeing 380.
"Desain bandara ini memang melalui pendekatan budaya, sehingga ketika penumpang ada di bandara ini, merasa sudah berada di Daerah Istimewa Yogyakarta," ujarnya.
Ia berharap, dengan adanya bandara baru ini, maka kunjungan ke Yogyakarta akan makin meningkat karena tidak perlu lagi transit di daerah yang lain, dan turis mancanegara bisa langsung datang ke Yogyakarta tanpa melalui daerah lain karena bandara ini didesain mampu menampung pesawat berbadan besar.
Kontributor : Julianto
Baca Juga: Akting Bareng Mak Nyak, Maudy Koesnaedi Tahan Tangis
Berita Terkait
-
Perpisahan Menyentuh Ma'ruf Amin: Saya Tak Perlu Dipoles-poles Apalagi Personal Branding, Apa Adanya Saja
-
Sindir Jokowi Jelang Lengser? Wapres Ma'ruf Amin: Saya Tak Perlu Dipoles-poles, Apa Adanya Lebih Enak
-
Momen Wapres Ma'ruf Amin Berpamitan dengan Jajaran Satwapres
-
Akui Dibahas di Istana, Wapres Ma'ruf Amin Lempar Kasus Bos Judi Online Inisial T ke Bareskrim: Semuanya Sudah Tahu
-
Puji Mendiang Ismail Haniyeh Sebagai Pejuang Palestina, Wapres Maruf Amin Kutuk Israel karena Licik
Tag
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Sunarso Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities
-
Reza Arap Diam-Diam Tolong Korban Kecelakaan di Jogja, Tanggung Semua Biaya RS
-
Sayur dan Susu masih Jadi Tantangan, Program Makan Siang Gratis di Bantul Dievaluasi
-
Bupati Sunaryanta Meradang, ASN Selingkuh yang Ia Pecat Aktif Kerja Lagi
-
Data Pemilih Disabilitas Tak Akurat, Pilkada 2024 Terancam Tak Ramah Inklusi