Scroll untuk membaca artikel
Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana
Selasa, 18 Februari 2020 | 09:13 WIB
Lintasan kereta api Stasiun Yogyakarta atau Stasiun Tugu - (SUARA/Eleonora PEW)

SuaraJogja.id - Sejak Desember 2019, PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasi (KAI Daop) 6 Yogyakarta telah menambah jadwal KA Bandara Yogyakarta International Airport (YIA) Kulon Progo menjadi 24 perjalanan.

"Transportasi kereta ini memiliki keunggulan, yaitu antimacet, sehingga bisa menjadi pilihan bagi penumpang pesawat dari dan ke YIA," kata Manajer Humas PT KAI Daop 6 Yogyakarta Eko Budiyanto.

Seluruh perjalanan tersebut berangkat dari Stasiun Tugu menuju Stasiun Wojo dan sebaliknya, dengan melewati Stasiun Wates. Bahkan, empat di antaranya mengantar penumpang dari maupun sampai Stasiun Kebumen.

Sementara itu, untuk perjalanan dari Stasiun Wojo ke YIA dan sebaliknya, penumpang bisa memanfaatkan akomodasi shuttle bus Damri.

Baca Juga: Wanita Terbahagia, Lagu Bunga Citra Lestari Buat Ashraf Sinclair

Saat ini, menurut Eko Budiyanto, tiket KA Bandara dihargai Rp15 ribu selama masa promo. Nantinya, setelah YIA mulai beroperasi penuh pada 29 Maret 2020, harga tiket akan naik di kisaran Rp60 ribu.

"Tiket bisa dibeli secara 'go show'," kata Eko, dikutip dari ANTARA, Jumat (31/1/2020).

Untuk mengetahui ke-24 perjalanan KA Bandara YIA, simak jadwal lengkapnya berikut ini:

Dari stasiun Yogyakarta menuju Wojo:

  1. Berangkat pukul 03:35 WIB, sampai pukul 04:15 WIB - KA 805
  2. Berangkat pukul 05:10 WIB, sampai pukul 05:51 WIB - KA 807
  3. Berangkat pukul 05:55 WIB, sampai pukul 06:38 WIB - KA 809
  4. Berangkat pukul 07:30 WIB, sampai pukul 08:10 WIB - KA 811
  5. Berangkat pukul 08:35 WIB, sampai pukul 09:18 WIB - KA 801
  6. Berangkat pukul 10:10 WIB, sampai pukul 10:50 WIB - KA 813
  7. Berangkat pukul 12:20 WIB, sampai pukul 13:00 WIB - KA 815
  8. Berangkat pukul 12:50 WIB, sampai pukul 13:30 WIB - KA 817
  9. Berangkat pukul 15:05 WIB, sampai pukul 15:49 WIB - KA 803
  10. Berangkat pukul 16:40 WIB, sampai pukul 17:20 WIB - KA 819
  11. Berangkat pukul 19:15 WIB, sampai pukul 19:57 WIB - KA 821
  12. Berangkat pukul 20:10 WIB, sampai pukul 21:07 WIB - KA 823

Dari stasiun Wojo menuju Yogyakarta:

Baca Juga: Cara Melihat Siapa Kontak Paling Sering Bertukar Pesan di WhatsApp Anda

  1. Berangkat pukul 04.45 WIB, sampai pukul 05.26 WIB - KA 806
  2. Berangkat pukul 06.30 WIB, sampai pukul 07.12 WIB - KA 808
  3. Berangkat pukul 07.70 WIB, sampai pukul 07.47 WIB - KA 810
  4. Berangkat pukul 08.50 WIB, sampai pukul 09.33 WIB - KA 812
  5. Berangkat pukul 11.10 WIB, sampai pukul 11.50 WIB - KA 814
  6. Berangkat pukul 11.33 WIB, sampai pukul 12.16 WIB - KA 802
  7. Berangkat pukul 13.20 WIB, sampai pukul 14.02 WIB - KA 816
  8. Berangkat pukul 15.15 WIB, sampai pukul 15.59 WIB - KA 818
  9. Berangkat pukul 18.05 WIB, sampai pukul 18.45 WIB - KA 820
  10. Berangkat pukul 18.41 WIB, sampai pukul 19.25 WIB - KA 804
  11. Berangkat pukul 20.16 WIB, sampai pukul 20.56 WIB - KA 822
  12. Berangkat pukul 21.30 WIB, sampai pukul 22.13 WIB - KA 824

Load More