SuaraJogja.id - Pedagang Pasar Jejeran, Imogiri, Bantul mengeluhkan harga gula pasir yang terus naik, tetapi penjualan justru terus menurun. Salah satu pedagang kelontong di Pasar Jejeran, Amanah, mengaku kesulitan untuk menjual gula pasir dengan harga yang terus naik.
"Sekarang itu belinya susah, harganya mahal, jualnya juga susah," kata Amanah saat ditemui SuaraJogja.id di Pasar Jejeran, Kamis (19/3/2020).
Amanah menyebutkan, saat ini harga jual gula pasir mencapai angka Rp17.500, setelah sebelumnya berada di angka Rp12.000. Ia mengatakan, kenaikan harga terus terjadi selama beberapa minggu belakangan ini. Bahkan setiap harinya, harga gula pasir naik sebanyak Rp500.
"Kemarin itu saya jual Rp17.000, hari ini saya jual Rp17.500," kata Amanah.
Baca Juga: Kolaborasi Dr Martens dan Hello Kitty, Cocok Buat Kamu yang Edgy
Ia rutin membeli gula pasir dari agen yang mengantar ke pasar setiap Rabu dan Sabtu. Satu karung gula pasir seharga Rp500.000 kini didapatkan dengan hargaRp 800.000.
Selain harganya yang terus melambung, Amanah juga mengaku mengurangi pembelian gula. Sebab, stok barang dari agen juga berkurang. Jika biasanya ia membeli lima karung, kini hanya tiga karung saja.
Penjualan gula pasir juga terus mengalami penurunan. Pembeli yang biasanya membeli 2 kg gula kini hanya 1 kg saja. Sebagian besar pembeli Amanah merupakan pedagang makanan yang membutuhkan gula untuk diolah kembali.
"Kalau dulu harga mahal gini, ada operasi pasar. Sekarang semua orang sibuk ngurusi corona," kata Amanah.
Menurutnya, sejak maraknya wabah corona, transaksi jual-beli di pasar ikut sepi. Jika biasanya pasar beroperasi hingga sore, sekarang pasar sudah mulai sepi sejak pukul sepuluh pagi.
Baca Juga: Di Surabaya, Gula Pasir Sentuh Harga Rp 20 Ribu per Kilogram
Melambungnya harga gula pasir juga berpengaruh pada produksi gula batu yang ia jual. Sebelumnya, 1 kg gula batu dijual dengan harga Rp10.000, sedangkan saat ini gula batu dijual seharga Rp15.000.
Berita Terkait
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
-
Ingat! Penurunan Harga Tiket Pesawat Domestik 10 Persen Hanya Berlaku Hingga 3 Januari
Terkini
-
Pasca Pilkada 2024, Jusuf Kalla sebut Minimnya Konflik Bukti Demokrasi di Indonesia telah Dewasa
-
Pilkada di DIY Lancar, Tapi Sleman Diwarnai Bagi-Bagi Uang Saat Pencoblosan
-
Dapur Soto Ludes Terbakar di Bantul, Kerugian Rp50 Juta
-
7 Tahun Sukses, INNSiDE by Melia Yogyakarta Perkuat Jalinan dengan 50 Perusahaan
-
Hasil Quick Count: Endah-Joko Pimpin Pilkada Gunungkidul, Raih 40,83 Persen Suara