SuaraJogja.id - Seorang pasien dalam pengawasan (PDP) virus corona atau Coronavirus Disease (COVID-19) di Kabupaten Bantul, Yogyakarta meninggal dunia Rabu (18/3/2020). PDP bukan berasal dari Bantul melainkan berasal dari Bekasi, Jawa Barat, yang datang berkunjung ke Bantul.
"Ada kemarin [PDP meninggal dunia] tapi laporan resmi belum disampaikan ke kita," ungkap Juru Bicara Pemda DIY untuk Penanganan Covid-19, Berty Murtiningsih ketika dihubungi, Kamis (19/03/2020) malam.
Menurut Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinkes DIY tersebut, Dinkes DIY belum mendapatkan hasil laboratorium PDP tersebut dari Balitbangkes. Sehingga belum bisa menyimpulkan penyebab meninggalnya pasien yang diisolasi tersebut.
PDP tersebut ke Bantul diperkirakan dalam rangka pindah rumah sakit pada Sabtu (14/03/2020). Pasien yang dirawat di RSUD Panembahan Senopati tersebut berusia sekitar 75 tahun.
Baca Juga: Hoaks Tes Corona di RSUA Jutaan Rupiah, Ini Penjelasan Rumah Sakit Unair
Dinkes DIY mencatat, sebanyak 37 orang masuk kategori PDP dan diisolasi di empat rumah sakit rujukan hingga Kamis (19/03/2020) sore. Sebanyak 15 PDP dinyatakan negatif Covid-19, empat lainnya positif Covid-19.
"Sedangkan sisanya 18 orang masih dalam proses," imbuhnya.
Suarajogja.id tidak akan pernah bosan untuk mengingatkan, apabila anda atau orang terdekat anda mengalami gejala virus corona di Jogja, segera hubungi hotlink 0274 555585 dan 0811 2764 800. Tetap jaga kesehatan dan tidak perlu panik.
Kontributor : Putu Ayu Palupi
Baca Juga: Prihatin Kondisi Pemain, Kompetisi NBA 2019-2020 Diharapkan Bisa Lanjut
Tag
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
Terkini
-
Sunarso Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities
-
Reza Arap Diam-Diam Tolong Korban Kecelakaan di Jogja, Tanggung Semua Biaya RS
-
Sayur dan Susu masih Jadi Tantangan, Program Makan Siang Gratis di Bantul Dievaluasi
-
Bupati Sunaryanta Meradang, ASN Selingkuh yang Ia Pecat Aktif Kerja Lagi
-
Data Pemilih Disabilitas Tak Akurat, Pilkada 2024 Terancam Tak Ramah Inklusi