SuaraJogja.id - Sebagai tindaklanjut mengurangi risiko menyebarnya wabah virus corona, Pemda DIY menerapkan gerakan social distancing untuk kegiatan sekolah dengan sistem KBM online. Sejumlah siswa pun memberikan tanggapan beragam terkait penerapan yang sudah dimulai sejak Senin kemarin.
Seperti diungkapkan oleh siswa SMAN 1 Ngaglik, Fafa. Ia menjelaskan, KBM online tidak selalu lebih baik dari KBM biasa. Karena, dengan KBM online ia mendapatkan tugas dengan jumlah lebih banyak dan tugas hanya diberikan kepada siswa lewat grup percakapan WhatsApp.
"Jadi tanpa ada penjelasan apa-apa sudah langsung diberikan tugas. Jadi mau tidak mau harus belajar sendiri juga. Menurutku enak sekolah, karena tugasnya lebih manusiawi dikit [tidak terlalu banyak tugas]," kata dia, Selasa (24/3/2020).
Ia menyebut selain berkurangnya tatap muka dengan guru, kendala dalam menjalani KBM online yakni sinyal komunikasi provider layanan telepon genggam yang tidak melulu stabil di rumahnya dan tidak bisa segera berkumpul bersama teman mendiskusikan pelajaran (belajar kelompok).
Baca Juga: Langkah Cepat Lawan Corona, Kabupaten Sleman Bentuk Gugus Tugas COVID-19
Sementara itu, Edgar mengaku KBM online memberikan pengalaman cukup menyenangkan, karena tempat belajar yang ada di rumah pribadi. Meskipun demikian, menurut Edgar, sistem KBM online tidak cocok bagi siswa SD maupun SMP.
"Jika hal ini terus-menerus dilakukan, khawatir akan menimbulkan sifat anti sosial," kata siswa SMA N 5 Yogyakarta itu.
Tidak merasakan bosan saat belajar dari rumah, Edgar mengaku tak banyak tugas pula yang diberikan oleh guru.
Terpisah, Waka Kesiswaan SMAN 1 Depok, Eko Yulianto menjelaskan, KBM online selama dua hari berlangsung lancar.
Kuncinya guru tertib dan tidak adanya penundaan tugas yang dilakukan. Proses pemberian materi online sama seperti saat guru memberikan pelajaran di kelas. Dengan memberikan contoh soal dan penyelesaiannya, dilanjutkan dengan pemberian tugas atau soal berdurasi maksimal dua jam untuk setiap mata pelajaran.
Baca Juga: Bertahun-tahun Rusak, Jembatan Merah Sleman Dibangun Kembali Akhir 2020
"Guru yang menggunakan blog selama masa KBM online, tugas biasanya akan dikirim ke siswa melalui email dan begitu juga sebaliknya. Selain itu, ada pula guru yang mengizinkan siswanya untuk mengumpulkan tugas secara manual pada saat sekolah sudah aktif kembali," ungkap Eko.
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
Terkini
-
Turun Dibanding 2020 hingga 10 Persen, KPU Ungkap Alasan Partisipasi Pemilu Berkurang
-
Miris, Pelajar Kelas 10 Sebuah SMK di Gunungkidul Dicabuli Ayah Tirinya Berulang Kali
-
Kementerian PPPA Pastikan Pendampingan Keluarga Korban Penembakan Siswa SMK di Semarang
-
Internet Masuk Desa, Generasi Muda Diajak Pulang Kampung: Solusi Kemendagri Atasi Urbanisasi
-
Garrya Bianti Yogyakarta Siap Hadirkan Acara Natal dan Tahun Baru di Tengah Alam Terbuka