SuaraJogja.id - Di rumahnya di Jalan Pahlawan No 90 Wates, Kulon Progo, DI Yogyakarta, Dhimas Agil bersama ayahnya mengemas mi mentah serta sayuran dan ayam yang sudah dimasak ke dalam wadah plastik dan mika.
Sudah kurang lebih satu tahun Dhimas bersama ayahnya mencoba peruntungan dengan menjual mi ayam. Usahanya itu sebenarnya berawal dari kegemaran Dhimas untuk menyantap mi ayam sejak SMA.
Namun akibat pandemi Covid-19, penjualan warung Mi Ayam dan Bakso Mas Dimul ini turun drastis. Tidak kehabisan akal, Dhimas menciptakan sebuah inovasi untuk solusi masyarakat yang ingin mengkonsumsi mi ayam, tapi dengan tetap di rumah saja.
Selain tetap membuka warung mi ayamnya untuk berjaga jika ada tamu yang mungkin mampir, Dhimas kini juga menjual mi ayam dalam bentuk instan atau mentah. Pembeli tidak perlu repot-repot harus datang ke warungnya, melainkan bisa memesan secara online.
Baca Juga: GOOD NEWS! Lebih Banyak Pasien Corona Sembuh Dibanding Meninggal di Solo
"Karena memang momennya sedang puasa dan di samping karena dampak wabah covid-19 juga, intinya inovasi ini dibutuhkan agar penjualan juga tetap berjalan," ujar Dhimas Agil, saat ditemui SuaraJogja.id di warung mi ayamnya, Jumat (1/5/2020).
Dhimas mengatakan, pada Ramadan sebelumnya warungnya bisa menjual sekitar 100 mangkok mi ayam. Namun untuk Ramadan 2020 ini, ditambah adanya imbauan dari pemerintah untuk tetep di rumah, pengunjung yang datang dan membeli mi ayam di warungnya hanya hitungan jari saja.
Untuk menarik pembeli lebih banyak lagi, mi ayam instan atau mentah ini kemudian dipasarkan melalui media sosial, baik Instagram maupun WhatsApp. Saat ini Dhimas masih belum menarik ongkos kirim untuk pengiriman di daerah sekitar Wates dan Pengasih, sedangkan untuk jarak jauh pihaknya memberikan batas minimal jumlah porsi pembelian mi ayam.
“Saya pasarkan melalui Instagram, grup WhatsApp. Biasanya saya sendiri yang mengantarkan ke pemesan di sekitar Wates dan Pengasih sini. Kemarin ada pesanan cukup banyak juga dari Sardjito,” imbuhnya.
Satu bungkus mi ayam mentah yang tinggal direbus ini dijual dengan harga Rp8.000 atau bisa dibilang lebih murah Rp2.000 jika membeli langsung di warungnya. Mi ayam inovasinya ini dapat bertahan selama dua hari jika disimpan dalam lemari es.
Baca Juga: Hizbullah Dicap Teroris, Iran: Jerman Hanya Melayani AS dan Israel
Ia menuturkan, pesanan mi ayam instan sendiri cukup mengangkat pemasukannya dalam berjualan mi ayam. Jika hanya mengandalkan pembelian yang langsung datang ke warung, pihaknya mengaku kesulitan untuk mendapat pemasukan.
Berita Terkait
-
Peluang Bisnis Online 2025 yang Cocok untuk Wanita, Fleksibel dan Menguntungkan!
-
Untung Banyak, Ini Peluang Bisnis di Balik Gaya Hidup Sehat
-
Bisa Untung Miliaran, Berapa Modal Awal Buka Bisnis Operasi Plastik?
-
Strategi Jitu Membuka Peluang Bisnis, Salah Satunya Beri Apresiasi pada Pelanggan dan Mitra
-
FLEI Business Show 2024 Resmi Dibuka: Mendorong Pertumbuhan Waralaba dan Peluang Bisnis Berkelanjutan
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan