SuaraJogja.id - Harsadu (57), Kepala Dusun Baros, Desa Mongol, Kecamatan Saptosari, Kabupaten Gunungkidul dilarikan ke rumah sakit gara-gara ditembak seorang warganya. Peluru yang dilepaskan pria berinisial P (37) itu tembus ke leher korban. Pelaku mengaku mendapat bisikan gaib sebelum menembak sang kadus.
Kapolsek Saptosari AKP Wijayadi mengungkapkan, penembakan terjadi pada Rabu (6/5/2020) lalu. Ia menerangkan, kronologi bermula pada sekira pukul 23.30 WIB. Saat itu korban bersama warga lainnya tengah melakukan kegiatan ronda rutin di salah satu rumah saksi.
Tiba-tiba, lanjut dia, pelaku keluar dari rumahnya, yang tidak jauh dari tempat kejadian, dengan membawa senapan angin. Lalu, pelaku teriak-teriak tak jelas hingga kemudian menembakkan peluru menggunakan senapan anginnya ke arah korban.
"Sekira jarak 10 meteran, pelaku langsung menembakkan senapan angin ke arah korban dan mengenai leher sebelah kiri sampai tembus sehingga luka," kata Wijayadi, Minggu (10/5/2020).
HarianJogja.com -- jaringan SuaraJogja.id -- melaporkan, warga yang mengetahui kejadian tersebut lantas menolong korban dan langsung melarikannya ke RSUD Wonosari. Setelah ditangani tim medis, akhirnya korban diperbolehkan pulang dan dalam kondisi sehat. Polisi yang tiba di lokasi langsung mengamankan pelaku untuk menghindari amukan massa.
"Korban sudah kembali ke rumah dan juga sudah memaafkan apa yang telah dilakukan pelaku," ujarnya.
Berdasarkan keterangan Wijayadi, setelah dilakukan interogasi, pelaku mengaku mendapatkan bisikan gaib untuk menekan senapan yang dipegangnya karena ada sasaran yang harus ditembak. Ternyata, kepala dusunnya sendiri yang menjadi korban.
"Pelaku mengaku menembak seperti ada yang menyuruh, tetapi tidak bisa mengendalikan. Sebelumnya pelaku juga tidak ada permasalahan dengan korban," jelas Wijayadi.
Baca Juga: Jadi Mualaf, Cindy Caroline Ingin Langsung Berhijab?
Berita Terkait
-
RSUD Saptosari Gunungkidul Diperkirakan Siap Beroperasi Juni 2020
-
Tak Diizinkan Makan di McD, Perempuan Ini Ngamuk dan Tembak 3 Pegawai
-
Hasil Tes Swab Negatif, Warga Gunungkidul Sujud Syukur di Tugu Kalidadap
-
Larang Warga Tak Pakai Masker Masuk Toko, Satpam Tewas Ditembak
-
Kasus Penembakan di Ngaglik, Polisi Kirim Proyektil Peluru ke Semarang
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
Terkini
-
Rotasi Sejumlah Pejabat Utama di Polda DIY, Ini Daftarnya
-
Sampah Organik Milik Warga Kota Jogja Kini Diambil Petugas DLH, Simak Jadwalnya
-
DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
-
Dana Desa 2026 Terancam Dipangkas, Pengembangan Koperasi Merah Putih di Bantul Terkatung-katung
-
Gengsi Maksimal, Dompet Santai! 4 Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan yang Bikin Melongo