Scroll untuk membaca artikel
M Nurhadi
Rabu, 03 Juni 2020 | 13:40 WIB
Ilustrasi Ojol [Suara.com]

SuaraJogja.id - Profesi driver ojek online (Ojol) saat ini sudah menjadi salah satu opsi pilihan pekerjaan bagi sebagian masyarakat. Tidak hanya sekedar pekerjaan sampingan, namun menggeluti profesi ini sudah menjadi pendapatan utama.

Di Indonesia, sudah ada banyak perusahaan ojek online. Kini, bahkan tidak hanya melayani antar jemput penumpang, tapi juga mengantar paket, makanan, membersihkan rumah hingga bidang kesehatan.

Biasanya, baik mengantar barang atau mengantarkan makanan, seorang driver ojol akan mendapatkan pesanan sesuai dengan aplikasi di handphone masing-masing.

Namun, tidak jarang pula, konsumen atau customer memesan pesanan tambahan diluar pesanan sesuai dengan aplikasi. Meskipun, sarat dengan penipuan, ada pula hal-hal lucu yang menimpa sebagian driver ojol ketika mereka bekerja.

Baca Juga: Nenek Usia Seabad Bisa Sembuh Corona, Bikin Dokter Deg-degan hingga Syok

Seperti yang belum lama ini viral di media sosial Facebook, seorang driver ojol mengaku kesulitan menuruti pesanan dari customer lantaran pesanan tersebut cukup unik.

Awal ceritanya, ia menuliskan, seorang customer yang meminta tolong untuk dibelikan pembalut. Namun, tidak dengan keterangan lengkap sehingga driver mengaku kebingungan saat akan membelikan pesanan tambahan tersebut.

"Mas, tolong belikan pembalut ya. Ke Indomaret beli pembalut. Nanti dikasih lebih. Pembalut laurier atau apa aja isi 8. Sama air mineral 2 botol ukuran besar. Tolong kabarin ya mas pembalut isi 8 laurier atau merk apa aja trus aqua ukuran besar," tulis jepretan layar yang diunggah akun Lha Gene Fauzi tersebut.

(Facebook/Lha Gene Fauzi)

Driver tersebut lantas menuliskan curahan hatinya di Grup Facebook Gojek Seputar Yogyakarta. Ia mengaku bingung dengan ukuran pembalut dari customer tersebut, selain itu dia juga mengaku bingung lantaran belum pernah membeli pembalut.

"Iki kepiye nek ngeneki lur, njut ukurane sepiro. Rung tau reti (Ini gimana kalo kaya gini, ukurannya berapa? Belum pernah tahu)," ujarnya.

Baca Juga: Strategi Pajak di Tengah Pandemi Covid-19

Sontak unggahan ini memancing beragam reaksi dari netizen yang memenuhi kolom komentarnya. Sebagian dari mereka juga menyampaikan curhatan serupa.

Load More