SuaraJogja.id - Objek wisata river tubing Kalisuci di Desa Pacarejo, Semanu, Gunungkidul akan kembali dibuka untuk umum mulai Senin (22/6/2020). Namun, Dinas Pariwisata Gunungkidul mengungkapkan, ada perubahan ketentuan terkait jumlah pengunjung dan jam buka Kalisuci.
Selain itu, Sekretaris Dinas Pariwisata Gunungkidul Hary Sukmono menyebutkan bahwa pembukaan Kalisuci Senin mendatang masih berstatus uji coba.
"Sudah ada suratnya dan ada ketentuan yang harus ditaati selama operasional," kata Hary kepada Harian Jogja -- jaringan SuaraJogja.id, Jumat (19/6/2020).
Hary mengatakan, pengelola harus menyediakan fasilitas cuci tangan dengan sabun. Selain itu, penyusuran harus dilakukan dengan dengan menjaga jarak antara satu pengunjung dan yang lain.
"Yang jelas sesuai dengan protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Nanti setiap pengunjung akan dicek suhu tubuh dengan batas maksimal 37,3 derajat celcius," tutur Hary.
Ia menambahkan, jika di waktu normal biasanya Kalisuci bisa menampung 200 pengunjung setiap hari, maka di saat pandemi dibatasi separuhnya, yakni 100 per hari.
"Jam buka juga dibatasi hingga pukul 16.00 WIB," imbuh Hary.
Berita Terkait
-
Transisi New Normal, Pantai di Gunungkidul Bakal Batasi Pengunjung
-
Daftar Negara yang Berikan Insentif pada Wisatawan
-
New Normal Pariwisata, 5 Negara Ini Beri Insentif pada Wisatawan!
-
Tinjau Pantai Parangtritis, Dinpar DIY: Pengunjung Akan Didata
-
Uji Coba New Normal, 4 Objek Wisata Gunungkidul Dibuka 22 Juni
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Gengsi Maksimal, Dompet Santai! 4 Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan yang Bikin Melongo
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up
-
Trump Makin Dar-Der-Dor, Pakar Sebut Tatanan Dunia Terguncang, Picu Aksi Teroris
-
Kekecewaan Keluarga Diplomat Arya Daru usai Polisi Setop Penyelidikan, Ada Sederet Kejanggalan
-
Raih 333 Medali di SEA Games 2025, Atlet Indonesia Diperkuat Literasi Keuangan