SuaraJogja.id - Nasib buntung dialami Untung Setiyono (31). Warga asal Purworejo tersebut diduga tersengat listrik hingga tewas saat memperbaiki kincir di tambak udang di Dusun Pasir Kadilangu, Kalurahan Jangkaran, Kapanewon Temon, Senin (22/6/2020).
Kasatreskrim Polres Kulon Progo, AKP Munarso mengatakan dari laporan dua saksi yang diterimanya, awalnya saksi pertama kali melihat sandal jepit warna biru, celana pendek warna biru dan topi yang diduga milik korban di pinggir tambak. Saksi pertama kemudian mencari bantuan untuk mencari keberadaan korban dengan menyusuri hingga dasar tambak. Ternyata benar, korban sudah berada di dasar tambak.
"Dari laporan warga yang didapatkan, korban tewas tersengat listrik saat hendak memperbaiki kincir di salah satu tambak di Pasir Kadilangu," ujar Kasatreskrim Polres Kulonprogo, AKP Munarso, saat dikonfirmasi, Senin.
Dijelaskan Munarso, tubuh Untung ditemukan sudah tak bernyawa di lokasi kejadian pada sekitar pukul 12.00 WIB saat akan memperbaiki kincir yang rusak. Pria asal Desa Ngombol, Kecamatan Ngombol, Purworejo itu diduga akibat lupa mematikan aliran listrik.
"Dimungkinkan korban lupa tidak mematikan aliran listrik sehingga bisa tersengat listrik," jelasnya.
Munarso menambahkan korban selanjutnya bisa dievakuasi oleh relawan PMI Kulon Progo dan Tim Inafis Polres Kulon Progo. Jasad korban langsung dibawa ke RSUD Wates untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
"Dari hasil pemeriksaan tim medis RSUD Wates memang ditemukan luka bakar di telapak tangan dan lengan atas sebelah kiri. Namun tidak ditemukan tanda-tanda penganiayaan," tegasnya.
Selanjutnya jasad korban akan diserahkan kepada keluarga untuk dimakamkan.
Baca Juga: Nekat Bobol Rumah Warga Saat Ditinggal Pergi, Pemuda di Jogja Diamuk Massa
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Garin Nugroho Singgung Peran Pemerintah: Film Laris, Ekosistemnya Timpang
-
Soal Rehabilitasi Lahan Pascabencana di Sumatra, Kemenhut Butuh Waktu Lebih dari 5 Tahun
-
Rotasi Sejumlah Pejabat Utama di Polda DIY, Ini Daftarnya
-
Sampah Organik Milik Warga Kota Jogja Kini Diambil Petugas DLH, Simak Jadwalnya
-
DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai