Scroll untuk membaca artikel
Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana | Dinda Rachmawati
Minggu, 05 Juli 2020 | 12:47 WIB
Menanam padi di teras rumah - (Twitter/@tetehyeol)

SuaraJogja.id - Jika biasanya padi ditanam di hamparan sawah yang luas, lain halnya dengan yang dilakukan seorang ayah satu ini. Sang anak membagikan foto "sawah" kecilnya di teras rumah.

Lewat Twitter, anak itu mengunggah foto padi yang ditanam ayahnya di lahan sepetak di depan kamarnya. Foto tersbeut sontak viral di media sosial.

Apalagi, lahan untuk menanam padi yang luasnya tak seberapa itu tampak makin unik karena dilengkapi dengan keramik dan pagar kayu dari bambu di sekelilingnya.

"Orang-orang nanem padi disawah. Meanwhile bapak gw, nanem di depan jendela kamar gue. Mana dipagerin, di keramikin pula," kicau @tetehyeol, Jumat (3/7/2020).

Baca Juga: Warga Iseng Tanam Padi di Teras Rumah dan 4 Berita Viral Lainnya

Menurutnya keterangannya, sebelum dijadikan lahan untuk menanam padi, teras di depan kamarnya tersebut pernah menjadi kolam untuk ternak lele, tapi ternyata aromanya begitu menyengat hingga masuk ke dalam kamarnya. Akhirnya sang ayah pun memutuskan menggoreng semua lele ternakannya.

Pengunggah menambahkan, alasan sang ayah menanam padi di teras rumahnya hanya keisengan semata.

"Itu memang ditanem disitu, sengaja, iseng, itu bibitnya aja dapet dari tetangga," ungkap @tetehyeol lagi, menjawab salah satu komentar dari warganet.

Menanam padi di teras rumah - (Twitter/@tetehyeol)

Walaupun tak diketahui pasti di mana ia tinggal, tetapi cuitan @tetehyeol ini viral dan bahkan telah mendapat 14 ribu retweets dan 53 ribu likes.

Tentu saja ini mengundang beragam komentar dari warganet. Banyak dari mereka yang menunggu hasil panen padi yang ditanam oleh ayahnya tersebut.

Baca Juga: Viral, Warganet Tanam Padi di Teras Rumahnya Karena Iseng

"Orang lain mah, di rumah bikin kolam buat berenang atau kolam buat melihara ikan hias. Lah ini bikin kolam buat nanem padi," komentar @etherealnoona_.

"Semoga bapakku tidak liat ini, bisa-bisa ikut buat terus versi lebih geddeee," tambah @mistwtt.

"Ditunggu from this to this-nya hyung pas panen. Btw sehat terus buat bapaknya ya, receh banget, aku gini aja ketawa, aku tunjukin ini ke ibuku, dia juga ketawa," tulis akun @peachisbubble.

"Kalo mau panen jangan lupa pasang orang-orangan sawah biar nggak dimakan burung," imbuh @likaylalulu.

Load More