SuaraJogja.id - Seorang wanita pengendara mobil terlibat perselisihan hingga meludahi pemotor. Kejadian ini terekam dalam video yang sedang viral di media sosial.
Peristiwa dalam video itu bermula karena pengendara mobil ngebut dan tidak terima diklakson.
Video perselisihan ini diunggah oleh akun Instagram @indopostofficial pada Senin (20/7/2020). Berdasarkan informasi yang beredar, kejadian tersebut terjadi di sekitar Jalan Affandi, Kota Yogyakarta, DI Yogyakarta.
Pengendara motor menjelaskan, "Saya dan istri saya dalam perjalanan pulang dari rumah orangtua di Bantul. Di Jalan Affandi, ada mobil ngebut dari arah pertigaan Colombo ke arah Jalan Affandi."
"Tidak tau mau ke arah mana dan karena ybs ngebut kita klakson. Tapi ybs tidak terima dan memaki lalu meminta kita berhenti," imbuhnya.
Pengendara mobil adalah tiga orang yang terdiri dari seorang wanita dan dua pria. Si wanita memakai rok mini, kaus hitam dan sepatu kets.
Salah satu pria memakai kaus hitam dengan kalung dan celana jins. Sementara pria yang lain memakai jaket pink.
"Saat berhenti 3 orang tersebut malah mengajak ribut. Mengeluarkan kata kotor. Merusak motor. Mengeroyok. Dan meludahi," ungkap pengendara motor.
Dalam video itu, para pengendara mobil terlihat melontarkan makian kepada pengendara motor.
Baca Juga: Rekor Baru, 16 Kasus Positif COVID-19 Muncul di DIY
"Lihat dia udah nendang saya, dia ngeludahin, lihat spionnya," kata perekam video yang merupakan istri si pengemudi motor. Ia juga menunjukkan spion motornya sudah terlepas.
Wanita yang memakai rok mini tak terima. Ia kemudian berkata-kata sambil mendorong dan meludahi si perekam video.
"Eh elu pakai jilbab jam berapa ini udah malam. Elu berantem sama gua," ujar wanita yang memakai rok mini sambil meludahi perekam video.
Lalu pria yang memakai jaket pink tiba-tiba mendorong pengendara motor dengan memnyebut-nyebut orang Papua.
Video itu juga merekam dengan jelas plat mobil yang terlibat perselisihan.
"Plat mobil B **** STH. Mazda warna gelap. Ybs mengaku dan membawa-bawa orang Papua," tulis pengendara motor.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Soal Rehabilitasi Lahan Pascabencana di Sumatra, Kemenhut Butuh Waktu Lebih dari 5 Tahun
-
Rotasi Sejumlah Pejabat Utama di Polda DIY, Ini Daftarnya
-
Sampah Organik Milik Warga Kota Jogja Kini Diambil Petugas DLH, Simak Jadwalnya
-
DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
-
Dana Desa 2026 Terancam Dipangkas, Pengembangan Koperasi Merah Putih di Bantul Terkatung-katung