SuaraJogja.id - Putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep, menjadi trending topic di Twitter. Ia banyak diperbincangkan karena tingkahnya mengerjai penipu online shop.
Warganet dibuat heboh oleh kegeliannya lantaran Kaesang menghubungi para penipu online shop. Sebelumnya, Kaesang juga sempat menjadi calon korban penipuan akun lelang di Instagram.
Dalam cuitannya, Senin (7/9/2020), Kaesang mengunggah tangkapan layar sebuah akun Instagram bernama @kharunia.homedress. Akun tersebut terlihat menjual berbagai macam pakaian untuk perempuan.
"Dapat laporan kalau akun ini penipu. Yaudah saya iseng untuk beli barang mereka," tulis Kaesang dalam keterangannya.
Baca Juga: Kaesang Pangarep Isengin Online Shop Penipu, Kasih Alamat Istana Presiden
Menerima laporan bahwa akun tersebut merupakan penipu, Kaesang memutuskan untuk mencoba membeli barang mereka. Cuitan selanjutnya, terdapat beberapa tangkapan layar yang berisi percakapan Kaesang dengan pemilik akun.
Terlihat Kaesang hendak membeli satu set pakaian tidur wanita berwarna biru muda. Saat Kaesang menanyakan ketersediaan barang, penjual menjawab bahwa barang bisa dibeli minimal 3 pcs seharga Rp100.000.
Akhirnya Kaesang melanjutkan dengan membeli tiga baju dan langsung mengisi format orderan. Tertulis namanya dalam kolom penerima, nomor telepon, serta alamat tujuan pengiriman, yaitu Istana Kepresidenan Bogor.
Pemilik akun sendiri sempat menjawab 'Sip' dan mengirimkan jumlah nominal yang harus dibayarkan Rp125.000 bersama dengan ongkos pengiriman yang ditanggung pembeli. Mereka juga mengirimkan sebuah rekening dari Bank BTPN atas nama Hesti Wulandari.
Sehari setelahnya, mereka kembali menghubungi Kaesang terkait pemesanan yang belum dibayar. Kaesang akhirnya mengirimkan bukti transfer dari m-Banking. Namun, uang tersebut justru dikembalikan oleh pemilik online shop.
Baca Juga: Heboh! Kaesang Pangarep Jahili Toko Online Bodong, Ujungnya Bikin Ngakak
Dengan alasan barang habis, mereka mengirimkan bukti pengembalian uang Kaesang senilai Rp125.000. Tidak hanya itu, setelah mengembalikan uang, mereka juga memblokir nomor Kaesang, sehingga putra presiden itu tidak bisa menghubungi penjual.
"Saya sudah kasih alamat sampai mereka tanya lagi gimana kelanjutan ordernya. Setelah saya transfer, duit saya malah dikembaliin dan diblok saya. Gimana sih," cuit Kaesang.
Sejak diunggah, cuitan itu sudah disukai lebih dari 25 ribu pengguna Twitter. Ada lima ribu lebih yang membagikan ulang dengan retweet dan lebih dari 3.000 cuitan di Twitter membahas mengenai tingkah Kaesang tersebut.
Di kolom komentar, terdapat beragam respons yang diberikan warganet. Mereka ada yang mengirimkan tangkapan layar penjual online penipu lainnya. Ada juga yang mencurahkan pengalamannya mengalami penipuan secara online dan tidak sedikit juga yang ikut numpang berjualan.
"Mas kok Alamat-nya nggak di blur? Nanti ada orang niat jahat datang ke rumah kan bahaya," komentar akun @dhuriat.
"Kak Kaesang boleh intogerasi emak saya juga tidak, dia nipu juga katanya ada angsulan lebih dari belanjaan ternyata uangnya pas," tulis akun @kallyourbae.
Sementara akun @tsasqaGalih berkomentar, "Bos Kaesang ini sebenernya bisa bikin side business untuk menangkap para penipu ini. lumayan buat berantas penipuan."
Berita Terkait
-
Pulang ke Rumah Jokowi, Selvi Ananda Disentil usai Tampak Cuek ke Kerumunan Warga
-
PSI Siap-siap Gelar Kongres di Solo, Mimpi Jokowi Bentuk Partai Super Tbk Segera Terwujud?
-
Kode dari Kaesang: Lebaran 2025, Anak-Anak Presiden Bakal Kumpul Lagi?
-
Kaesang Ubah PSI Jadi Partai Super Terbuka: Jokowi Bakal Gabung?
-
Kaesang Bocorkan Rencana Kumpul Anak-anak Presiden saat Lebaran: Insya Allah, Mas Didit yang Atur
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
Terkini
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan