SuaraJogja.id - Surganya tempat nongkrong Instagramable, rasa-rasanya tak cukup hanya sehari untuk menjelajah berbagai kafe dengan tema unik di Jogja.
Salah satu kafe yang wajib kalian sambangi ketika berlibur ke Jogja ialah Unikologi. Sekilas, nuansanya begitu estetik layaknya tempat nongkrong di Bali dan Bandung.
Berdasarkan informasi dari akun Instagram resmi @unikologi, kafe Instagramable ini resmi dibuka sejak tanggal 19 Januari 2020 lalu. Meskipun terbilang baru, Unikologi ini hampir dikatakan tak pernah sepi pengunjung, lho.
Tak hanya ruang utamanya saja yang menarik, interior dari toilet kafe Unikologi ini juga tak kalah Instagramable.
Baca Juga: Makan Sambil Cuci Mata di Jogja, 4 Rekomendasi Kafe Syahdu Bernuansa Alam
Jadi jangan heran, kalau banyak sekali pengunjung yang sengaja datang ke Unikologi untuk nongkrong sekaligus foto-foto.
Kafe Unikologi ini dihiasi lampu neon warna-warni dan di salah satu sudut ruangan, terdapat spot Instagramable yang mengusung konsep etnik lengkap dengan atribut anyaman.
Bukan cuma bisa nongkrong dan foto-foto, kalian juga bisa mencicipi berbagai macam menu makanan serta minumannya yang tak kalah menarik di Unikologi. Mulai dari makanan ringan hingga berat, sampai berbagai macam minuman menyegarkan bisa kalian cicipi.
Beberapa menu makanan yang dapat kalian pesan di antaranya spaghetti, nasi goreng, pudding, dan masih banyak lagi.
Minuman dari Unikologi juga tak kalau unik dan menyegarkan, ada berbagai macam varian rasa mojito hingga kopi kekinian.
Baca Juga: Dari Kafe sampai Restoran, Kompilasi Brand KW di China Ini Bikin Ngakak
Menu makanan dan minuman di Unikologi dibanderol dengan harga terjangkau, mulai dari Rp 14 ribuan hingga Rp 35 ribu.
Setiap harinya kafe ini buka mulai dari pukul 11.00 siang sampai dengan 23.00 malam. Alamat lengkap kafe Unikologi sendiri berada di Gang Argulo, Santren, Kecamatan Depok, Sleman .
Menarik sekali bukan tampilan dari kafe Instagramable bernama Unikologi ini? So, jika kalian tinggal atau sedang berada di Jogja, jangan lupa untuk mampir, ya!
Berita Terkait
-
Prediksi Besaran Upah Minimum Jogja 2025 dan Tanggal Penetapannya
-
Night Drive Maut Mahasiswa di Jogja, Dari Buka Celana Sampai Berakhir di Penjara
-
Arjuna Apartment Dukung Ngayogjazz, Sinergikan Budaya Lokal dan Modernitas
-
Kronologi 'Nyuwun Sewu' Keraton Jogja Gugat PT KAI Seribu Perak
-
Candi Sojiwan, Candi Bercorak Buddha yang Tersembunyi di Prambanan
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Potensi Bencana Ancam Pilkada di DIY, KPU Siapkan Mitigasi di TPS Rawan
-
Sendirian dan Sakit, Kakek di Gunungkidul Ditemukan Membusuk di Rumahnya
-
UMKM Dapat Pesanan Ekspor, Tapi Tak Sanggup Produksi? Ini Biang Keroknya
-
Dari Mucikari Hingga Penjual Bayi, 11 Tersangka TPPO di Yogyakarta Diringkus
-
1.410 Personel Gabungan Kawal Ketat Pilkada Sleman 2024, 16 TPS Rawan jadi Fokus