Scroll untuk membaca artikel
Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana | Hiskia Andika Weadcaksana
Selasa, 15 September 2020 | 20:48 WIB
Penyerahan bantuan tali asih kepada warga di Bondalem, Sumbermulyo, Bambanglipuro, Bantul, Selasa (15/9/2020) - (SuaraJogja.id/Hiskia Andika)

"IPAL Bambanglipuro ini nantinya bakal memiliki kapasitas pengolahan air limbah sebesar 1.500 meter kubik/hari atau setara dengan 3.000 sambungan rumah," ucapnya.

Tri melanjutkan, dalam tahapan pertama, pihaknya akan mulai membangun unit pengolahan, yang terdiri dari jaringan perpipaan induk, lateral, servis, dan sambungan rumah sebanyak 100 unit. Harapannya, infrastruktur yang akan dibangun ini dapat memberi manfaat yang positif bagi kesejahteraan masyarakat.

Sementara itu, Bupati Bantul Suharsono menyambut baik pembangunan IPAL Bambanglipuro, yang akan segera dilaksanakan tersebut.

Menurutnya, infrastruktur ini dibutuhkan untuk tetap menjaga lingkungan masyarakat, khususnya di Bantul, dari pencemaran limbah.

Baca Juga: PDIP Diterpa Kampanye Hitam Jelang Pilkada, Idham Samawi: Ngga Kaget!

"Kami prinsipnya mendukung penuh pembangunan IPAL ini karena memang bermanfaat bagi masyarakat luas. Kalau memang sudah jadi, nanti pengolahan limbah bisa semakin terpusat, sehingga tidak menyebar dan mencemari lingkungan," tutur Suharsono.

Load More