SuaraJogja.id - Seniman Butet Kartaredjasa kembali membagikan videonya tengah berwisata kuliner di sekitar Yogyakarta. Kali ini, ia mencoba minuman es cendol dawet yang menjadi pelepas dahaga di siang hari dengan panas menyengat.
Melalui kanal YouTube-nya, Butet menunjukkan perjalanan menuju sentra minuman dawet di kawasan Bogem, Jalan Raya Yogya-Solo, dekat dengan Candi Prambanan. Di tepi jalan raya, ia berhenti ke salah satu pedagang dawet bernama Es Dawet Pandawa Pak Bagong.
Turun dari mobil, Butet langsung ditawari apakah ingin menggunakan tape atau tidak. Dengan penuh keyakinan, Butet menjawab iya. Ia lantas duduk di bangku kecil dekat dengan seorang wanita yang meracik dawet dan menyajikannya tersebut.
Sama seperti nama ayahnya yang juga seorang seniman, Bagong Kussudiardja, Butet menanyakan asal-usul nama Bagong yang dijadikan merek dagang cendol dawet tersebut. Rupanya, Bagong adalah nama suami wanita yang meracik dawet untuk Butet.
Baca Juga: Penutupan Puskesmas Wirobrajan Diperpanjang, Ini Penyebabnya
"Kenapa saya milih di sini? Ya karena namanya Pak Bagong. Saya heran, saya pikir yang namanya Pak Bagong cuma penari," guraunya.
Butet duduk di depan spanduk bertuliskan Es Dawet Pandawa Pak Bagong Asli Bayat. Dengan latar belakang kuning, spanduk itu juga menunjukkan foto tiga gelas dawet yang belum diaduk dan foto Pak Bagong mnegenakan pakaian adat Jawa.
Kakak dari almarhum Djaduk Ferianto ini juga menyampaikan bahwa ia heran. Ia pikir, pria yang bernama Bagong hanyalah seorang pekerja seni, seorang penari. Namun ternyata, di kawasan Klaten ada juga pria bernama Bagong yang berprofesi sebagai penjual dawet.
Di sepanjang jalan tersebut ada beberapa pedagang dawet yang membuka lapak di sana. Untuk bisa sampai ke warung dawet Pak Bagong, pengunjung bisa melihat di sebelahnya ada tempat berjualan bunga anggrek.
"Menurut Bu Bagong, mereka sudah berjualan selama 38 tahun di sini," imbuh Butet.
Baca Juga: Satpol PP Soroti Angkringan Viral Tempat Berkerumun dan 4 Berita SuaraJogja
Mulanya, hanya ada Pak Bagong dan istri saja yang berjualan dawet, hingga saat ini sudah menjamur, terutama di kawasan tersebut. Sebelumnya, mereka membuka lapak di sebelah kantor purbakala. Baru satu tahun belakangan mereka berpindah lokasi dekat dengan Candi Prambanan tersebut.
Berita Terkait
-
Ibadah Kebudayaan Indonesia Kita ke-43: Semangat Gotong Royong Demi Putra Sang Maestro
-
Turun ke Jalan Gabung Massa Aksi Kawal Putusan MK, Butet: Ini Masalah Menyelamatkan Bangsa!
-
Apa Makna Dodol Dawet? Tradisi Unik di Siraman Aaliyah, Bikin Mudjie Massaid Belepotan Berbahasa Jawa
-
Usai Ganjar, Giliran Megawati Hadiri Pameran Seni Butet Kartaredjasa di Galeri Nasional
-
Mengenal Sosok Joko Pinurbo, Penyair Ternama yang Meninggal Dunia Hari Ini
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
-
Komunitas Milenial Bergerak Sukses Gelar Aksi Sosial BERMANJA di Yogyakarta
-
Emas Antam Tembus Harga Tertinggi Sepanjang Masa Hari Ini, Jadi Rp1.742.000/Gram
Terkini
-
Pelaku Pembakaran Gerbong di Stasiun Yogyakarta Jadi Tersangka, KAI Alami Kerugian Rp 6,9 Miliar
-
Cakupan Kepemilikan Dokumen Kependudukan Bantul Capai Target Nasional
-
Pertama di Indonesia, Wamenkop Resmikan Koperasi Merah Putih Gapoktan Sidomulyo di Sleman
-
Ekonom UGM Soroti Isu Sri Mulyani Mundur, IHSG Bakal Memerah dan Sentimen Pasar Negatif
-
Nekat, Perempuan Asal Gunungkidul Ajak Suami Curi Motor dan Uang di Bekas Tempat Kerjanya