SuaraJogja.id - Beredar video sepasang suami istri yang tengah makan soto daging. Merasa ada yang bergerak-gerak dalam mangkuknya, wanita ini terkejut saat diletakkan di atas meja ada ulat yang berkeliaran di daging sotonya.
Akun TikTok @setiyadidklover membagikan video dirinya dan pasangan tengah menyantap soto daging. Dalam tayangan itu diperlihatkan suiran daging yang diletakkan di atas meja. Di salah satu bagian dagingnya muncul ulat kecil yang masih bergerak-gerak.
Dalam keterangan yang tertulis di video, pemilik akun @stiyadidklover meminta agar masyarakat berhati-hati saat membeli makanan dengan olahan daging. Ia bercerita, bahwa dirinya tengah menyantap soto daging.
Saat makanan sudah hampir habis, ia baru menyadari seolah ada yang bergerak. Suaminya lantas menyampaikan agar meletakkan dagingnya di atas meja. Ia terkejut saat melihat ada ulat yang bergerak di dalam daging yang tersaji.
Baca Juga: Potret 12 Karya Desainer Lokal di Fashion Show Grand Ambarrukmo Yogyakarta
Mengaku terkejut, ia berharap jangan sampai kejadian serupa menimpa orang lain dan penonton videonya. Ia juga bertanya, jika kejadian tersebut menimpa warganet, kira-kira apa yang akan dilakukan. Video ini dibagikan ulang oleh akun @energisolo.
"Yen kowe piye lur? (Kalau kamu bagaimana lur?-red)," tulis akun @energisolo dalam keterangannya.
Sejak diunggah Sabtu (26/9/2020), video tersebut sudah disaksikan lebih dari 19000 pengguna Instagram. Ada puluhan komentar yang ditinggalkan warganet. Beberapa mengaku risih dengan ulat tersebut dan ada juga yang terbawa emosi melihatnya.
Lihat video lengkapnya DISINI
"Soto daging kan kuahnya panas. Mosok ulet e jik urip disiram kuah panas? (Masa ulat masih hidup disiram kuah panas?-red)," tulis akun @lukman_fais.
Baca Juga: Pertama Sejak Pandemi, Grand Ambarrukmo Gelar Fashion Show SAMARASA
"Tau min mangan ning salah satu pemancingan Janti cerak Kretek nila bakar e gon sirah uget-uget tok teng kluwer, wes kapok (Pernah min makan di salah satu pemancingan Janti dekat Kretek nila bakarnya di kepala banyak ulat kecilnya, sudah kapok-red)," komentar akun @tonii_sangmentari.
Berita Terkait
-
Tren Belanja Halal di Era Digital: Memastikan Kehalalan Ayam dan Daging dari Bahan Baku hingga Pengiriman
-
PPI Jual Daging Kerbau Rp75.000 per Kg di Operasi Pasar Kantor Pos
-
Percepat Distribusi Stok, ID FOOD Pastikan Kebutuhan Daging Masyarakat Jelang Lebaran Aman
-
Anti Gagal! Resep Rendang Sederhana dan Praktis untuk Sahur dan Berbuka
-
Menu Makan Bergizi Gratis Siswi di NTT Bikin Publik Geram, Dapat Daging Mentah
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Rayakan 270 Tahun Berdirinya DIY, Ratusan Sekolah di Jogja Nabuh Gamelan Serempak
-
Luas Masa Tanam Kedua Turun Drastis, Dinas Pertanian Gunungkidul Sebut Karena Persoalan Air
-
Apresiasi Pemberian Bonus Hari Raya ke Ojol dan Kurir Online, Pakar UGM Soroti Soal Pengawasan Regulasi
-
Polisi Temukan Terduga Pelaku Pembakaran Gerbong KA di Stasiun Yogyakarta, Ini Motifnya
-
Terungkap! Satpam Salah Satu SMA di Sleman Terlibat Jaringan Penyuplai Senpi ke KKB