SuaraJogja.id - Beredar video kendaraan yang mengantre di salah satu restoran makanan cepat saji Jalan Jenderal Sudirman Yogyakarta. Ada banyak mobil berderet dari restoran sampai dengan bagian timur jalan.
Akun Twitter @JogjaUpdate membagikan video berdurasi 15 detik yang diambil dari akun @dibacakartiko. Dalam tayangan tersebut, terlihat ada deretan mobil yang tengah mengantre memasuki area parkir restoran cepat saji di Jalan Jenderal Sudirman.
Terlihat dalam tayangan tersebut, jalan raya di sekitar lokasi ramai lancar.
Ada banyak kendaraan yang melintas di sepanjang jalan. Sementara, antrean mobil sendiri mengambil satu sisi ruas jalan dari timur ke barat.
Baca Juga: Gandeng GNTZ, Grup Musik NOK37 Rilis Lagu Baru Rayakan Satu Dekade Berkarya
Video maupun foto antrean serupa banyak beredar pada Jumat (2/10/2020). Hal tersebut dilatarbelakangi perayaan ulang tahun salah satu bank nasional yang memberikan diskon untuk para nasabahnya yang berbelanja di restoran tersebut.
Alhasil, para nasabah bank tersebut berbondong-bondong membelanjakan isi tabungannya ke restoran cepat saji.
Akhirnya, muncul antrean panjang di sejumlah gerai restoran dengan maskot badut tersebut.
"16.36. Iki jane ngantre happymeal opo ngantre pertalite (Ini sebenarnya ngantre happymeal atau ngantre pertalite-red)," tulis akun @JogjaUpdate.
Sejak diunggah, video tersebut sudah ditayangkan lebih dari 24 ribu. Ada 100 lebih pengguna Twitter yang menekan tanda suka.
Baca Juga: Berwisata Sambil Belajar, Museum Ullen Sentalu Bisa Jadi Pilihan
Seratus lainnya membagikan ulang, dan ada beberapa komentar warganet yang merasa heran dengan antrean panjang tersebut.
Lihat video lengkapnya DI SINI.
"Hah itu antre drivethru? Tumbenan biasanya sepi-sepi aja," tulis akun @ahrasong.
"Oh kalau di SPBU Agraria Jalan Godean sering kayak gitu tapi mobil antre beli premium, padahal mobilnya bagus-bagus CC besar juga. Kadang sudah punya mobil tapi jiwa miskinnya masih bergejolak," komentar akun @AriaMaruf.
"Untung kita tadi bukan di Mcd Sudirman, antrean kita tadi gak sepanjang ini wkwk @jackstar79_," tanggapan akun @ftryrsty.
Sementara akun @bambaaaaaaaaaaan9 berkomentar, "Segitunya ya etos para pemobil hanya demi ayam diskonan."
Berita Terkait
-
Sukses! Mahasiswa Amikom Yogyakarta Adakan Sosialisasi Pelatihan Desain Grafis
-
Sukses Digelar di 3 Kota, Workshop Suara.com dan UAJY Diikuti Ratusan Content Creator
-
Sukses Digelar! Workshop Suara.com dan UAJY di 3 Kota Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Viral Warga Jogja Antre Mengular Demi Buang Sampah, Warganet: Sampahnya Ditimbang dan Bayar Per Kg
-
4 Fakta Menarik Batik Nitik Yogyakarta yang Jarang Diketahui
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Harga Emas Antam Meroket! Naik Rp14.000 per Gram Hari Ini
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
Terkini
-
AI Ancam Lapangan Kerja?, Layanan Customer Experience justru Buat Peluang Baru
-
Dampak Kemenangan Donald Trump bagi Indonesia: Ancaman Ekonomi dan Tantangan Diplomasi
-
Pengawasan Miras di DIY sangat Lemah, Sosiolog UGM Tawarkan Solusi Ini
-
Pakar hukum UGM Usul Bawaslu Diberi Kewenangan seperti KPK
-
Ini Perbedaan Alergi Susu dan Intoleransi Laktosa pada Anak