Scroll untuk membaca artikel
Galih Priatmojo | Muhammad Ilham Baktora
Jum'at, 09 Oktober 2020 | 18:15 WIB
Petugas Damkar Sleman memadamkan mobil yang terbakar di sebuah Bank Sinarmas, Kalurahan Condongcatur, Kapanewon Depok, Sleman, Jumat (9/10/2020). [Dok ist Damkar Sleman]

SuaraJogja.id - Kebakaran sebuah mobil terjadi di kompleks bank Sinarmas, Padukuhan Mancasan, Kalurahan Condongcatur, Kapanewon Depok, Sleman, Jumat (9/10/2020) dini hari WIB.

Kasi Operasional dan Investigasi Kebakaran Bidang Pemadam Kebakaran, Satpol PP Sleman, Suwandi membenarkan jika terjadi kebakaran di sekitar Bank Sinarmas.

"Kebakarannya terjadi pukul 00.10 wib. Keadaan lokasi memang sepi dan ada petugas keamanan yang berjaga," ujar Suwandi dihubungi wartawan, Jumat (9/10/2020).

Ia menjelaskan awal mula kebakaran terjadi saat petugas keamanan berada di dalam pos jaga. Sembari menjaga lingkungan bank, petugas bernama Arifin mendengar ledakan.

Baca Juga: Mahasiswi Jogja Dichat Polisi karena Dukung Demo, Polres Sleman Klarifikasi

"Terjadi ledakan yang awalnya belum diketahui karena apa. Namun setelah di cek, terdapat mobil yang terparkir di luar bank terbakar," katanya.

Seketika kobaran api muncul di belakang mobil. Api langsung melalap kendaraan tersebut. Suwandi menjelaskan mobil sudah terparkir selama dua pekan di lokasi.

"Kondisi mobil sudah terparkir hampir dua pekan. Apakah sering digunakan kami tak begitu yakin," jelasnya.

Sebanyak dua armada diterjunkan untuk memadamkan api. Damkar Sleman dibantu juga dengan Damkar Kota Jogja. Pemadaman diselesaikan dalam waktu 30 menit.

"Pemadaman hingga pendinginan selama 30 menit. Dari insiden ini tidak ada korban jiwa," jelas Suwandi.

Baca Juga: Sekolah Daring di Sleman Terkendala, Tak Semua Guru Mahir Bikin Materi Ajar

Disinggung penyebab terjadinya mobil terbakar, Suwandi tak bisa memastikan.

"Penyebabnya belum diketahui, apakah ada arus pendek atau penyebab lain, belum kami ketahui," ujar dia.

Load More