SuaraJogja.id - Sebuah cuplikan video yang menayangkan FTV "Mengejar Cinta Olga 5" viral di media sosial Twitter.
Video ini diunggah oleh akun Twitter @BapaknyaRico pada Rabu (14/10/2020).
Dalam utasnya, pengunggah video mengungkapkan bahwa Jessica Iskandar, yang kala itu tengah beradu akting dengan almarhum Olga Syahputra dan Opie Kumis, patut mendapat penghargaan.
"Jessica iskandar harusnya menang piala citra atas perfomancenya sebagai mba mba sakit. even amy adams kayaknya ga bakal bisa nahan ketawa kalo dia harus pura-pura katatonik denger olga sama opie kumis ngelawak," tulisnya.
Baca Juga: Viral Video Pasangan Mesum di Taman, Tangan Perekam sampai Gemetar
Pada awal video ini terlihat ketika Olga Syahputra sedang mengunjungi Iis (Jessica Iskandar), yang sedang koma di rumah sakit.
Di kamar inap Jessica ada Babe (Opie Kumis).
Kemudian, terjadi perdebatan antar keduanya.
"Lu gak liat orang lagi koma malah lu ajak pacaran. Ha. Pacaran sono sama kucing anggora. Anak gue lu suruh pacaran ame lu. Hah? Gue enggak mau. Mesem [senyum] lu kalau dibilangin lu," ucap Opie.
Olga pun terlihat mengelus-elus dadanya dan menahan diri agar sabar atas ucapan Opie Kumis.
Baca Juga: Video Viral Seorang Pria Tendang dan Tampar Wanita, Diduga sedang Mabuk
"Sabar, sabar. Ngadepin orang palanya botak," canda Olga.
Opie pun berbicara kepada Iis. Ia menasihati anaknya agar jangan mau menikah dengan Olga.
"Begimane Iis mau sadar kalau punya bapak kayak elu. Blagu lu. Sok cakep lu," ujar Olga sambil keluar dari kamar inap Iis.
Ketika Olga sudah keluar dari kamar inap, Babe menggunjingkan perilaku Olga.
"Ee... masih ngomongin gue, lu masih ngomongin gue, mulut kek perempuan lu," kata Olga.
"Biarin. Yang penting gua bukan perempuan, mulut-mulut gue. Masalah buat lo? Sama orang tue berani banget," balas Opie.
Pada akhir video berdurasi 2 menit 15 detik ini Olga melempar kursi di pintu kamar inap Iis, kesal karena dicibir.
"Kesel banget gua, diomongin mulu. Biarpun gue dari jauh sana, gue denger tahu enggak suara lu. Mrepet mulu lu," pungkas Olga.
Unggahan akun Twitter @BapaknyaRico ini telah ditayangkan sebanyak 1,3 juta kali dan mendapat sejumlah 2,8 ribu suka, 1,2 ribu retweet, serta 130 tweet kutipan.
Video ini pun menuai berbagai komentar dari warganet. Ada yang ikut ngakak hingga ada yang menyoroti akting dari Jessica Iskandar.
"Udah berapa kali liat clip ini masih ngakak aja ya ampun," tulis akun @panerlan.
"Tiga kali berusaha ga ketawa, tetep ketawa. ini jedar beneran koma apa gimana:(," kata akun @diliviva.
"Entah jessica pake earbud dari baja atau dia minum antimo satu strip sebagey bentuk totalitas dalam berakting," ujar akun @ryanvaldi.
Selain itu, akun @NOV3MBURN juga turut menuliskan komentarnya, "Fix, Jedar minum Antimo sebungkus".
Reporter: Dita Alvinasari
Berita Terkait
-
Viral Siswa SD Belajar di Ruang Kelas Tak Layak, Atap Ambrol Hingga Lantai Tanah
-
Trend Pengamen Online Ngamen di Trotoar Malioboro Buat Publik Geram
-
Viral Siswa SMA Tak Bisa Jawab Soal Pembagian, Publik Ramai Salahkan Nadiem Makarim
-
Brutal! Remaja Putri di Jonggol Hajar Temannya di Warung Kopi, Ini Kata Polisi
-
Lucky Hakim 'Sindir' Nina Cabup Indramayu Ancam Laporkan Warga, Bro Ron: Masih Berlindung di Ketiak Da'i Bachtiar
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
AI Ancam Lapangan Kerja?, Layanan Customer Experience justru Buat Peluang Baru
-
Dampak Kemenangan Donald Trump bagi Indonesia: Ancaman Ekonomi dan Tantangan Diplomasi
-
Pengawasan Miras di DIY sangat Lemah, Sosiolog UGM Tawarkan Solusi Ini
-
Pakar hukum UGM Usul Bawaslu Diberi Kewenangan seperti KPK
-
Ini Perbedaan Alergi Susu dan Intoleransi Laktosa pada Anak