SuaraJogja.id - Mantan istri Caisar YKS, Indadari Mindrayanti, mengalami kejadian gaib. Dirinya muntah darah dan disebutkan terkena kiriman sihir dari orang yang belum diketahui. Kejadian ini ramai diperbincangkan di media sosial Instagram.
Peristiwa ini diketahui publik salah satunya melalui unggahan akun Instagram @lambe_turah pada Kamis (15/10/2020).
Akun Instagram @lambe_turah ini membagikan tiga slide unggahan. Yang pertama foto tangkapan layar unggahan suami Indadari @kangandre_, dan selanjutnya di slide dua dan tiga merupakan video penemuan buhul.
Dalam unggahannya, akun gosip ini menuliskan, "Ihh. Ngeri banget ya yang di alamin ama mba indadari. Kok masih ada yang make cara cara gitu yaks.. Semoga kita semua selalu dalam lindungan Nya."
Baca Juga: Dicurigai Praktikkan Ilmu Sihir, Pria Dikubur Hidup-hidup oleh Keluarga
Saat ini, unggahan tersebut telah mendapatkan sejumlah 125 ribu suka dan 2 ribu komentar dari warganet.
Pada foto tangkap layar unggahan @kangandre_ yang dibagikan ulang oleh Lambe Turah, terlihat percakapan antara Indadari dan Andre. Mereka berdebat karena Indadari sudah memaafkan orang yang mengiriminya sihir tersebut, tetapi Andre tidak sepaham dengan Indadari.
"Ya ud terserah kamu. Kamu cuma ngingetin. Jangan nyontohin orang ga pemaaf... Tp terserah," tulis DM Indadari.
Akun @kangandre kemudian menuliskan caption panjang dalam unggahannya. Ia mengatakan, "Seharusnya si tukang sihir itu malu. Udah badannya @indadari dibuat pada biru-biru. Tiap hari kayak disiksa terus, keluar darah dari mulut terus-terusan. Dan mau dibuat mati. Masih aja mau maafkan si tukang sihir yang jahat itu."
Ia kemudian menuliskan bahwa dirinya memang memiliki sifat yang buruk, tidak bisa dengan mudah memaafkan orang lain, dan memiliki sidat pendendam.
Baca Juga: Udin Mendadak Muntah Darah dan Ambruk, Polisi Evakuasi Pakai APD Lengkap
"Maafkan ya. Emosional sekali saya ini. Tapi saya ga pernah mukul ataupun berkata-kata kasar sama pasangan atau anak-anak," ujar suami Indadari.
Andre pun kemudian melarang warganet untuk mencontoh sifat pendendam dan sulit memaafkan tersebut.
"Jangan dicontoh yang jelek-jelekk. Maafkan masih susah menerima nasehat. Butuh tenang dulu," pungkasnya.
Selanjutnya, slide kedua unggahan @lambe_turah menunjukkan pihak dari Indadari yang akhirnya menemukan buhul yang berbentuk seperti pocong di dekat kamar mandi rumah mereka.
Unggahan akun gosip @lambe_turah ini pun menuai banyak respons dari warganet. Komentarnya pun beragam.
"Itu semacam santet..harus di urai biar mantrany hilang," tulis akun @mayangshakila5772.
"Salah seper tukang santet nya seharusnya ke gedung ono noh yg disantet," kata akun @syaviramutiara.
Selain itu, akun @ghykhf juga turut berkomentar, "Buhul apaan dah?"
Reporter: Dita Alvinasari
Berita Terkait
-
8 Pemeran Sihir Pelakor, Neona Ayu Pertama Kali Bintangi Film Horor
-
Lucky Hakim Liburan ke Jepang tanpa Izin demi Anak, Siapa Istrinya?
-
Penuh Kebahagiaan! 7 Potret Zaskia Adya Mecca Bagi-Bagi Ayam Hidup untuk Lebaran
-
Kontroversi Caisar YKS, Kini Nikah Tiga Kali Dan Mantan Istri Curhat Kena Ilmu Hitam
-
Angkat Isu Feminis, Ini 3 Rekomendasi Novel Horor dengan Sentuhan Gotik Karya Intan Paramaditha
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin