SuaraJogja.id - Artis Zaskia Adya Mecca baru saja merayakan hari ulang tahun putri pertamanya. Menginjak usia 10 tahun, Zaskia tidak percaya jika putrinya dengan sutradara Hanung Bramantyo tersebut sudah beranjak dewasa. Dalam momen tersebut juga, ia mengingat proses melahirkan putrinya.
Melalui akun Instagram pribadinya @zaskiaadyamecca, Zaskia membagikan beberapa momen perayaan ulang tahun Sybil, putrinya. Tidak terlalu mewah, peringatan hari lahir putrinya tersebut dirayakan bersama dengan keluarga dengan menggelar acara sederhana di kediaman mereka di Jogjakarta.
Dalam salah satu potret Sybil yang dibagikan Zaskia, terlihat putri pertamanya itu sedang bercengkrama dengan temannya. Zaskia tidak menyangka jika putri yang ia kandung dan lahirkan sepuluh tahun lalu sudah beranjak dewasa.
"Semoga jadi anak solehah ya sayangku. Jadi pribadi yang banyak sekali manfaatnya untuk orang lain. Barakallahufiik," tulis Zaskia dalam keterangannya.
Baca Juga: Antar Penumpang ke Tambakboyo, Driver Ojol Sleman Jadi Korban Perampasan
Zaskia mengaku bahagia dengan kehadiran putrinya sepuluh tahun lalu. Sybil juga disebut menambah warna dan kehangatan diantara dirinya, Hanung dan Bhumi, putra pertama Hanung dengan istri sebelumnya. Pemeran film Ayat-ayat Cinta berharap putrinya bisa membagikan manfaat untuk orang lain.
Melalui instagramnya, Zaskia membagikan momen perayaan ulang tahun ke 10 Sybil. Terlihat ia dan suaminya tengah mengerumuni Sybil bersama dengan lima orang anak mereka. Berkumpul di teras, terlihat ada dekorasi balon-balon dengan naman Sybil dan usianya, serta beberapa kue ulang tahun.
Sybil dan Kala nampak kompak mengenakan hiasan rambut dengan bentuk telinga kelinci berwarna ungu. Sementara dua adiknya, Kaba dan Bhrekata mengenakan hiasan kepala juga yang berbentuk seperti tanduk setan. Bersama dengan anak kelimanya yang masih bayi dan putra pertama Hanung, potret keluarga Zaskia nampak harmonis dan bahagia.
Dalam unggahan lainnya, ibu lima orang anak ini membagikan perjuangannya ketika pertama kali melahirkan putrinya. Sepuluh tahun lalu, Zaskia berhasil melahirkan Sybil dengan normal. Diluar bayangan, Zaskia merasa hanya ingin lari dari kasur bersalin karena tidak tahu bagaimana cara mengatasi rasa sakitnya.
"Belum selesai, kaget-kaget urus bayi begadang sampai baby blues. Setiap Syb bayi nangis aku santai bilang 'itu suara kucing bukan suara bayi nangis' sambil tetep duduk di sofa gak ambil bayi ke kamar," curhatnya.
Baca Juga: Majukan Ekonomi Nasional, Dirjen PEN Lepas 8 Kontainer Ekspor dari Bantul
Kaget saat pertama kali merawat bayi, Zaskia sempat mengalami syndrom baby blues. Saat anaknya menangis, ia menyebutnya suara kucing dan enggan mengambilnya. Beruntung ia ditemani dengan mertuanya yang selalu siap membantu masa-masa awal ia memiliki seorang putri.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Baby Blues Mengintai? Ini Pentingnya "Pampering" untuk Ibu Setelah Melahirkan
-
Zaskia Adya Mecca Keluhkan Kebiasaan Orang Salat di Musala Mal
-
Dukungan Sosial atau Ilusi Sosial? Realita Psikologis Ibu Baru
-
Manisnya Rafathar Keloni Rayyanza Tidur, Ternyata Ini 7 Karakter Anak Pertama
-
Lisa Mariana Ngaku Minum Antidepresan Obat Baby Blues, Benarkah Bisa Bikin Gemuk?
Terpopuler
- Selamat Tinggal Jordi Amat
- Sosok Pengacara Paula Verhoeven, Adabnya di Podcast Jadi Perbincangan
- Mobil Bekas Eropa Murah di Bawah Rp50 Juta, Ini Rekomendasinya Lengkap dengan Spesifikasi dan Pajak
- Daftar Kode Redeem FF Token SG2 Terbaru, Lengkap Sepanjang April 2025
- 12 Potret Rumah Mewah Luna Maya: Usung Modern Tropis, Pakai Listrik 33 Ribu Watt
Pilihan
-
7 Rekomendasi Mobil Bekas Jepang-Eropa Harga di Bawah Rp100 Juta
-
Lulu Hypermarket BSD Milik Muslim Kaya Bangkrut, Punya Harta Rp 93 Triliun
-
Investor Batalkan Proyek Baterai EV Indonesia, Investasi Lebih dari Rp300 T Lenyap
-
Lulu Hypermarket BSD Tutup 30 April 2025, Sisa Barang Diskon 90 Persen
-
Glowing Seketika, Ini 5 Cara Memutihkan Wajah dalam 5 Menit
Terkini
-
Buruan, Ini Link DANA Kaget Terbaru untuk Warga Jogja Jangan Sampai Kehabisan
-
Drama TKP ABA Jogja, Sewa Habis, Pedagang dan Jukir Ngotot Tolak Relokasi
-
SMA Kembali ke Jurusan, Guru dan Siswa Panik Tanpa Juknis
-
AS 'Gertak' Soal QRIS, Dosen UGM: Jangan Sampai Indonesia Jadi "Yes Man"
-
Juru Parkir Jogja Siap dengan QRIS, Ini Lokasi Pilot Projectnya