SuaraJogja.id - Sebuah rumah hunian di Beran Kidul RT 06 RW26, Tridadi, Sleman dilalap si jago merah. Akibat peristiwa itu, satu korban meninggal dunia.
Kepala Seksi (Kasi) Operasional dan Investigasi Kebakaran Bidang Pemadam Kebakaran Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Sleman Suwandi mengatakan, kebakaran terjadi pada Minggu (8/11/2020) sekitar pukul 02.20 WIB.
Peristiwa pada dini hari itu dilaporkan tetangga korban yang datang langsung ke Mako Damkar Sleman pada sekitar pukul 02.30 WIB.
"Korban seorang laki-laki, yakni Wiknyo Dalil, usia 96 tahun," kata dia, Minggu pagi.
Baca Juga: Warga Lereng Gunung Merapi Mengungsi Secara Mandiri
"Sekitar pukul 02.20 WIB, anak korban bernama Sugi Budi Raharjo, yang berada di depan rumah, melihat api sudah membesar, di bagian belakang [kamar tengah], kemudian minta tolong warga dan menelepon pemadam," imbuhnya.
Warga Sekitar, Widia Astuti, mengatakan, korban, yaitu Wiknyo Dalil, meninggal dunia karena saat kejadian ia sedang berada di dalam rumah. Tak ayal, ia ikut terbakar bersama rumah dan harta bendanya tersebut.
Sekitar pukul 04.20 WIB warga dan tim dari Damkar serta pihak terkait lainnya masih melakukan evakuasi atas kejadian tersebut, tambah Widia.
"Info didapatkan dari Mas Arif, tetangga di sebelah rumahnya. Karena [bagian rumahnya] ikut terbakar sebagian," ungkapnya, Minggu pagi.
Menurut sepengetahuan Widia, api di kediaman korban sudah membesar sejak pukul 03.00 WIB dini hari.
Baca Juga: Tinjau Barak Pengungsian di Glagaharjo, Bupati Sleman: Belum Perlu Rapid
"Anaknya pulang mau menolong, tapi tidak bisa, karena api membesar. Sempat terdengar dari dalam, suara Mbah Dalil minta tolong," kata dia.
Berita Terkait
-
Terima Tantangan Persis Solo, PSS Sleman Ingin Beri Jamuan Mimpi Buruk
-
Persib Nol! Daftar Klub Liga 1 Paling Banyak Sumbang Pemain ke Timnas Indonesia Era Patrick Kluivert
-
Mall Season City Kebakaran, Apa Pemicunya?
-
Mako Polda Banten Kebakaran, Api Berkobar di Lantai 3
-
New York Dalam Keadaan Darurat, Ini Penyebabnya
Terpopuler
- Firdaus Oiwobo Tuntut Ganti Rugi ke Kementerian, Nama Menteri PUPR Jadi Sorotan
- Sunan Kalijaga Semprot Pengacara dr Reza Gladys: Nikita Mirzani Tidak Kebal Hukum
- Kenapa Dokter Richard Lee Sembunyikan Status Mualaf Selama 2 Tahun? Ini Alasannya
- Eliano Reijnders: Tristan Gooijer Menuju Indonesia
- Nikita Mirzani Dipenjara, Sikap Karyawan Gelar Makan Bersama Disorot
Pilihan
-
Profil Rodrigo Duterte, Eks Presiden Filipina yang Ditangkap ICC
-
Pelatih Belanda Tak Kaget Patrick Kluivert Kepincut dengan Septian Bagaskara
-
Malam-malam Sambangi Karanganyar, Momen Ahmad Luthfi Dicurhati Lingkungan hingga Pendidikan
-
PSIS Semarang: Tak Dilirik Patrick Kluivert, Justru Sumbang Pemain ke Timnas Negara Lain
-
Harga Emas Antam Merosot Tajam Hari Ini
Terkini
-
Wilayah Playen Gunungkidul Diterjang Banjir, Sejumlah Warga Sempat Terisolir
-
Bupati Sleman Bagi-Bagi Fasilitas Mewah, Mulai dari Mobil hingga Rumah Dinas Gratis untuk Nikahan Warga
-
DIY Genjot Wisata Edukasi, Upaya Pemda Persuasi Sekolah Luar Daerah Pasca Larangan Study Tour
-
Prioritaskan Rakyat, Bupati Gunungkidul Pilih Alihkan Anggaran Mobil Dinas dan Seragam ASN untuk Ini
-
Siasat Pemda DIY Selamatkan Pariwisata: Promosi Kolektif di Tengah Badai Efisiensi Anggaran