SuaraJogja.id - Sosok Ustaz Maaher At-Thuwailibi beberapa pekan terakhir kembali mencuri perhatian. Salah satunya mengenai ucapannya yang menyebut kata lonte.
Belakangan perangai sosok yang dianggap kerap berucap kata kasar itu pun disentil oleh akun komunitas santri Gus Nadirsyah Hosen.
Lewat akun @na_dirs, mereka mengunggah video live ustaz Maaher yang tiba-tiba mengerang kesakitan usai menyebut kata tolol dan pemalas.
Dalam video tersebut Ustaz Maaher tampak tengah menjawab pertanyaan para netizen. Salah satunya saat itu ada yang bertanya apakah seorang yang baru lahir dalam keadaan Islam harus bersyahadat.
"Bagaimana bayi yang baru lahir bisa bersyahadad. Pertanyaanmu tolol bayi baru lahir kau suruh bersyahadat, La hawla wa la quwwata illa billah, ssshh kok perut sakit ini," ucapnya.
Setelah mengeluhkan sakit, ustaz Maaher tampak terdiam lalu sesaat kemudian kembali menjawab salah satu pertanyaan netizen mengenai peristiwa penusukan Syech Ali Jaber.
"bagaimana tanggapan ustaz tentang penusukan Syech Ali Jaber, wah bertanya lagi kan pertanyaan sudah dibahas berulang-ulang kau pemalas kau rupanya, salam dari Pekanbaru, Ahlan Wa Sahlan," katanya menirukan kata netizen.
Setelah beberapa saat menjelaskan mengenai pertanyaan netizen, Ustaz Maaher kembali merasakan perutnya sakit. Ia pun sempat memanggil seseorang dan beristighfar hingga akhirnya terjatuh dari kursinya.
"Astaghfirullah limah..limah perut sakit, La Illaha Ilallah," teriaknya.
Baca Juga: Ustaz Maaher Serang Gus Miftah Pecinta Lonte, Publik Murka: Mulut Dijaga
Dalam keterangan unggahan tersebut akun @na_dirs menyebut agar jangan sombong dan berucap caci maki.
"Memang kita gak boleh sombong mengatai orang tolol/pemalas. Kita ini manusia yang lemah. Dikasih sakit perut seketika saja kita langsung mengaduh. Pelajaran untuk kita semua. Semoga beliau cepat sembuh. Mari kita doakan. Jangan kita hina dan caci. Ntar kita ikutan sakit perut lho," katanya.
Ustaz Maaher sendiri kemarin sempat kembali menjadi sorotan publik setelah menyinggung Gus Miftah terkait kata lonte yang keluar saat ceramah.
Lewat akun Twitternya, Ustaz Maaher mengunggah sebuah video saat Gus Miftah melontarkan kata lonte dalam ceramahnya.
"Kata Gus Miftah, pengajian yang paling menyenangkan adalah pengajian dengan lonte, berarti Gus Miftah ini kyai pecinta lonte?" tulis Ustaz Maaher.
Belakangan pernyataan itu pun ditanggapi santai oleh Gus Miftah.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Kejari Sleman Isyaratkan Segera Umumkan Tersangka Baru Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata
-
Heboh Kasus Hogi Minaya, Karena Bikin Dua Jambret di Sleman Tewas, Sri Sultan Angkat Bicara
-
Kawal Kasus Hogi, JPW Singgung Aturan KUHAP Baru dan Batas Waktu SKP2
-
Swiss-Belhotel Airport Yogyakarta Gelar Fun Kids Swimming Competition
-
Daya Beli Turun, UMKM Tertekan, Pariwisata Jogja Lesu, Pelaku Usaha Dipaksa Berhemat