SuaraJogja.id - Seorang warga Jogja pengguna Facebook dengan nama akun Muhammad Irfan mengunggah kekagumannya pada seorang tukang parkir salah satu toko di Jalan Monjali. Irfan membagikan momen membahagiakannya itu dalam grup Info Cegatan Jogja (ICJ).
Dalam unggahannya, Irfan mengaku salut dengan tukang parkir yang bertugas di Toko Sahabat Rakyat, Jalan Monjali, Sleman, DIY. Ia bercerita mengunjungi toko tersebut untuk membeli suatu barang. Sayang, benda yang dicarinya itu tidak tersedia di toko.
Irfan akhirnya pulang dengan tangan kosong. Saat bertemu dengan tukang parkir, ia menyodorkan uang Rp2.000. Namun bukannya menerima, pria yang menjaga kendaraan di halaman toko ini justru menanyakan apakah Irfan sudah mendapatkan barang yang dicari atau belum.
Ia mengatakan bahwa barang yang dicari tidak tersedia di tempat itu. Sambil membantu mengeluarkan sepeda motor, tukang parkir itu menolak uang yang disodorkan Irfan. Lantaran sang pengunjung tidak mendapatkan barang yang dibeli, tukang parkir ini menolak menerima uang untuk membayar jasanya menjaga kendaraan.
Baca Juga: Kamar Dikabarkan Penuh, Sleman: TT Critical Covid-19 Belum 50 Persen Terisi
"MasyaAllah, jadi terharu. Padahal lumayan lama saya muter-muter di dalam toko," tulis Irfan.
Melihat tanggapan sang tukang parkir, Irfan menjadi terharu. Padahal, ia merasa berada di dalam toko dengan kurun waktu yang cukup lama. Ia sempat memaksa agar tetap memberikan uang jasa, tetapi tukang parkir itu juga tetap menegaskan bahwa ia menolak pemberian tersebut.
Terakhir, Irfan berdoa agar tukang parkir tersebut bisa bertambah rezeki dan berkah yang diterimanya. Sayang, Irfan juga tidak sempat mengambil foto tukang parkir yang mengajarkannya arti keikhlasan tersebut. Unggahannya itu kemudian mendapatkan tanggapan tanda suka dari 200 anggota grup Facebook tersebut.
Berita Terkait
-
Vibes Lebaran Orang Kaya Memang Beda, Tak Ada Uang Receh di Keluarga Maia Estianty
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Hobi Jadi Cuan! Ini Daftar Game Penghasil Saldo DANA Tanpa Deposit 2025
-
Jadi Ibu Bijak, Ini 5 Tips Kelola Uang THR Anak
-
Libur Singkat, Ini Momen Bek PSS Sleman Abduh Lestaluhu Rayakan Idulfitri Bersama Keluarga
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
Terkini
-
Harga Kebutuhan Pokok di Kota Yogyakarta Seusai Lebaran Terpantau Stabil
-
Tiga Wisatawan Terseret Ombak di Pantai Parangtritis, Satu Masih Hilang
-
Cerita UMKM Asal Bantul Dapat Pesanan dari Amerika di Tengah Naiknya Tarif Impor Amerika
-
Diserbu 110 Ribu Penumpang Selama Libur Lebaran, Tiket 50 Perjalanan KA YIA Ludes
-
Kilas DIY: Bocah Jabar Nekat Curi Motor di Bantul hingga Penemuan Mayat di Sungai Progo