SuaraJogja.id - Sebelumnya sempat viral video CCTV seorang pengendara sepeda motor yang jadi korban keteledoran pengemudi truk. Akibat pengemudi truk langgar lampu merah, seorang pengendara sepeda motor terpental di jalan raya dan dikabarkan meninggal dunia. Video kecelakaan tersebut ikut menjadi sorotan warganet karena dinilai cukup parah.
Akun Twitter @kabarklaten membagikan video rekaman CCTV yang merekam detik-detik terjadinya kecelakaan di simpang empat Berang, Klaten. Dalam rekaman yang tertulis Rabu (23/12/2020) pukul 17:04 WIB tersebut terlihat suasana di simpang empat Berang yang ramai dengan lalu lalang kendaraan.
Awalnya terlihat kendaraan yang dengan rapi berjajar di belakang garis marka menunggu APILL berubah menjadi hijau, terlihat sebuah truk yang menggunakan jalur di arah yang berlawanan mencoba menerobos lampu merah. Dari sisi lainnya, kendaraan mulai melaju sesuai dengan arahan APILL yang berwarna hijau. Seorang pengendara motor melaju pertama ke arah truk sebelumnya melawan arah.
Hendak menerobos lampu merah, diduga truk tersebut melaju dengan kecepatan cukup tinggi. Akibatnya kecelakaan antara dua kendaraan itu tidak bisa dihindarkan. Pengemudi truk yang melanggar lalu lintas itu menghantam pengendara motor yang hendak berbelok tersebut. Tidak lantas berhenti, pengemudi truk nampak hendak melanjutkan lajunya. Sementara pengendara motor terpental hingga ke sisi jalan.
"Cctv laka di simpang 4 Bareng," tulis akun @kabarklaten dalam keterangannya.
Sejak diunggah, cuitan kecelakaan tersebut sudah disukai lebih dari 400 pengguna Twitter. Ada seratus lebih yang membagikan ulang, 60 di antaranya menggunakan kutipan. Ada seratus lebih komentar yang ikut ditinggalkan warganet. Disampaikan di kolom komentar jika pengendara sepeda motor meninggal di lokasi kejadian. Sementara truk sempat dihentikan oleh seorang pengendara mobil warna putih.
"Meninggal korbannya bang," tulis akun @P_AjiSetiawan sambil mengunggah potret kondisi truk berplat nomor AB 82** FU yang jadi pelaku penabrakan.
Ada beberapa momen yang dibagikan warganet, yakni saat truk dihentikan oleh sebuah mobil warna putih setelah peristiwa kecelakaan maut tersebut. Kemudian kondisi truk yang sudah di derek dan terakhir kondisi motor korban yang tersangkut di antara lampu jalan dan tanaman dengan posisi terbalik. Sementara korban yang tergeletak di sisi jalan, tampak sudah ditangani pihak kepolisian.
Lihat detik-detik kecelakaan DISINI
Baca Juga: Pabrik Sepatu Aero di Klaten Untung Besar Saat Pandemi, Ini Kiat Suksesnya
"Sebenarnya kalau dilihat, itu bukan remnya blong karena habis nabrak sopirnya kayak sempet ngerem gitu di videonya. Dia kayak sengaja gak mau berhenti. Mana ambil jalur yang berlawanan gak mau ngantri di belakang. Yak yakan," komentar akun @retnosaris233.
"Memang disini itu rawan banget kecelakaan, selalu takut kalau nyebrang disini walaupun lampu dah hijau," tanggapan akun @momonicaamy.
Sementara akun @fitriaftrn mengatakan, "Semoga sopir truk ditindak tegas. Pernah juga aku diomeli sopir pickup padahal jelas sini sudah sesuai rambu-rambu, dianya sampai dibelain lewat di jalan yang berlawanan buat nyalip kendaraan, persis seperti yang di video."
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
5 Pantai di Bantul Yogyakarta yang Bisa Dikunjungi Sekaligus dalam Satu Hari
-
Skema Haji Berubah, Kuota Haji Jogja Bertambah 601 Orang, Masa Tunggu Terpangkas Jadi 26 Tahun
-
Indonesia Miskin Keteladanan, Muhammadiyah Desak Elit Selaraskan Ajaran dan Tindakan
-
8 Wisata Jogja Terbaru 2026 yang Cocok Dikunjungi Saat Libur Panjang Isra Miraj
-
Libur Isra Miraj, 34 Ribu Wisatawan Diprediksi Masuk Yogyakarta per Hari