SuaraJogja.id - Salah satu konten video yang lumayan disuaki publik adalah prank atau mengerjai seseorang. Konten seperti itu dianggap menghibur namun tentu saja bila tak merugikan siapapun.
Seperti yang dilakukan wanita ini. Ia melakukan prank pada seorang karyawan kedai pizza. Video prank itu diunggah melalui akun TikTok @emilyraustin.
Emily mengunjungi sebuah kedai pizza di hari itu. Dengan menggunakan pakaian serba hitam, ia memesan sepotong pizza ukuran reguler.
Anehnya ia memesan pizza tanpa roti dan keju. Ia beralasan bahwa dirinya mengidap lactose intolerant sehingga tak mau keju dan tidak memakan makanan yang mengandung gluten seperti roti.
Tentu saja hal ini membikin pegawai kedai pizza tersebut sempat bingung. Hal ini lantaran roti merupakan bahan dasar dari sebuah pizza.
Pegawai kedai pizza ini berpikir sejenak. Walaudemikian, pegawai kedai pizza ini tetap menyanggupi pesanan Emily. Setelah menunggu beberapa saat, pegawai pizza ini pun kembali dengan pesanan Emily.
Pegawai kedai pizza tersebut cuma memberikan sebuah piring berisi saus berwarna merah. Pegawai tersebut juga mengatakan bahwa ia menambahkan basil pada saus tersebut.
"Sempurna. Ini yang aku inginkan," ucap Emily ketika menerima sepiring saus.
Video itu kemudian sukses menarik perhatian warganet. Tak sedikit yang merasa terhibur dengan video tersebut.
Baca Juga: Bak Pegawai Kantoran, Pegawai Pabrik Tahu di Bogor Ini Pakai Jas Rapi
"Seenggaknya dia nggak ngecewain pelanggan," ucap seorang warganet di kolom komentar.
Warganet lainnya ikut merespons video tersebut. "Harusnya ada pepperoni-nya juga," komentar warganet ini.
"Ini kayaknya hal terlucu yang pernah aku lihat," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Hingga Minggu (27/12/2020) kemarin, video ini telah ditonton hingga 3,6 juta kali di TikTok. Apakah kamu pernah melihat orang melakukan hal serupa?
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Disebut Termahal Kedua di Indonesia, Menelusuri Akar Pahit Biaya Hidup di Jogja yang Meroket
-
Pengamat UMY: Posisi Raudi Akmal Sah secara Kelembagaan dalam Akses Informasi Hibah
-
Relawan BRI Peduli Lakukan Aksi Bersih-Bersih Sekolah untuk Pemulihan Pascabencana Aceh Tamiang
-
Gempa Guncang Sleman, Aktivitas di PN Sleman Sempat Terhenti
-
Akses Mudah dan Strategis, Ini Pilihan Penginapan Jogja Murah di Bawah 500 Ribu Dekat Malioboro