Scroll untuk membaca artikel
Galih Priatmojo | Mutiara Rizka Maulina
Selasa, 05 Januari 2021 | 14:05 WIB
Syekh Ali Jaber terjangkit Covid-19 (Kolase foto/Ist/Instagram/@yusufmansurnew)

SuaraJogja.id - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD membagikan informasi hasil percakapannya dengan keluarga Syekh Ali Jaber. Beredar foto ulama asal timur tengah tersebut  yang terbaring lemas menggunakan ventilator, Mahfud menyampaikan jika keadaan sang ulama berangsur membaik dan berharap segera sembuh untuk kembali melanjutkan dakwah.

Melalui cuitan di akun Twitter pribadinya @mohmahfudmd, sarjana Fakultas Hukum UGM ini menyampaikan bahwa berdasarkan komunikasi dengan keluarga Syekh Ali Jaber, keadaan ulama penghafal al-qur'an tersebut semakin membaik. Bahkan, kondisinya saat ini tidak terlalu mengkhawatirkan seperti yang dikesankan oleh gambar-gambar yang beredar di media sosial.

"Berdasar komunikasi dengan Keluarga Syekh Ali Jaber, alhamdulillah, Syekh semakin membaik. Keadaannya tidak terlalu mengkhawatirkan seperti yang dikesankan oleh gambar-gambar yang beredar di medsos. Mari kita berdoa semoga Syekh Ali Jaber terus membaik, segera sembuh, dan terus melanjutkan dakwah," tulis Mahfud

Mahfud mengajak masyarakat untuk bersama-sama mendoakan ulama yang belum lama ini menjadi korban penusukan orang tidak dikenal tersebut agar bisa segera diberi kesembuhan dan pulih dari sakitnya. Serta bisa melanjutkan kegiatannya menyampaikan ajaran agama Islam ke berbagai daerah. Syekh Ali Jaber sendiri sudah beberapa hari dirawat di rumah sakit lantaran terpapar virus corona.

Baca Juga: Gara-gara Tabur Kacang Hijau di Sekeliling Rumah, Mahfud MD Dituding Syirik

Pengasuh Pondok Pesantren Ora Aji, Gus Miftah di akun Instagram pribadinya juga menyampaikan jika sampai saat ini Syekh Ali Jaber masih dirawat di ICU. Meskipun dirawat secara intensif, namun berdasarkan pernyataan tim medis, kondisinya berangsur-angsur membaik. Gus Miftah juga menyebutkan jika foto yang beredar berasal dari tenaga medis yang melanggar etika dan privasi pasien.

Sejak diunggah Selasa (5/1/2021), cuitan Mahfud yang menyampaikan kondisi terkini Syekh Ali jaber sudah disukai lebih dari seribu pengguna Twitter. Ada ratusan lainnya yang ikut membagikan ulang, beberapa diantaranya menggunakan kutipan. Tidak sedikit juga warganet yang memberikan tanggapan di kolom komentar. Mereka ikut berharap agar ulama dengan suara yang lembut tersebut bisa segera pulih.

"Alhamdulillah, semoga Allah SWT melimpahkan kesehatan dan kemulyaan buat Syekh Ali Jaber, demikian juga untuk Prof. @mohmahfudmd beserta keluarga, dan semoga kedepannya Prof Mahfud gak tebang pilih dalam medoakan para ulama, baik yang Pro rezim maupun sebaliknya, propisional dan adil, itu harapan rakyat," tulis akun @reyhan_adla.

"Terima kasih pak @mohmahfudmd atas infonya yang lebih valid, semoga beliau segera diberi kesembuhan dan selalu dalam lindungan Allah swt, Amiin," komentar akun @SiswonoTarjo.

"Syafakallah syekh Ali jaber, semoga Allah segera angkat sakitnya, sembuh, sehat kembali Aamiin," tanggapan akun @um_amazaki.

Baca Juga: Sepakat dengan Eks Ketua MK, Fadli Zon Sindir Mahfud MD Soal Pembubaran FPI

Sementara akun @Lelucky_mu mengatakan, "Kalau udah mulai berdakwah mohon dibantu keamanannya ya Pak @mohmahfudmd biar gak ada yang ganggu."

Load More