SuaraJogja.id - Belum lama ini dr Tirta melayangkan kritiknya kepada sejumlah artis yang dinilai menggunakan face shield dengan tidak tepat. Salah satu artis yang dikritik adalah penyanyi Melly Goeslow.
Menertawakan bentuk face shield milik Melly, kritikan tersebut langsung dijawab oleh pelantun lagu "Jika" itu. Melly menilai, ada banyak cara untuk menyampaikan kritik tanpa harus mengunggah potretnya di akun Instagram dr Tirta.
Melalui akun Instagram pribadinya, @melly_goeslaw menyebutkan bahwa ada banyak cara untuk menyampaikan sesuatu. Wanita yang dikenal pandai menulis lagu ini mengaku bahwa dirinya hanyalah lulusan SMA.
Menurutnya, orang yang pendidikannya tinggi pasti lebih paham cara menyampaikan sesuatu, terutama menyangkut edukasi yang sesuai dengan bidang orang tersebut.
Baca Juga: Sindir Face Shield Tak Ada Gunanya, Melly Goeslaw Semprot Dokter Tirta
"Ada banyak sekali public figur, bahkan menteri-menteri dan pejabat lainnya, bahkan seorang dokter yang melakukan wawancara, nyanyi tanpa pake makser maupun faceshied," terang Melly.
Ia meyakini bahwa orang-orang tersebut memiliki alasan tersendiri. Baginya tidak perlu juga potret orang-orang tersebut dibagikan.
Sebab di antaranya adalah kawan-kawannya, dan ia merasa tidak perlu untuk menjatuhkan mereka. Tidak bermasuk membuat kegaduhan, Melly mengaku penasaran kenapa hanya fotonya saja yang diunggah oleh dr Tirta.
Menurutnya, lebih bijak jika dr Tirta hanya menggambarkan suasana atau ciri-cirinya saja tanpa harus menyebut nama atau mengunggah foto seseorang.
Istri Anto Hoed ini juga mempertanyakan jika dokter lulusan UGM itu memiliki masalah dengannya. Melly menilai, sebagai seorang laki-laki, lebih bijak jika dr Tirta menyampaikan kritik secara langsung kepadanya.
Baca Juga: Ini Pemicu Melly Goeslaw Ngamuk, Semprot Dokter Tirta Habis-habisan
"@dr.tirta anda punya masalah dengan saya? Anda laki-laki sebaiknya langsung saja gentle ngomong ke saya japri, nomer telpon saya bisa anda dapat dari @dr_tompi atau @mastercorbuzier," imbuh Melly.
Berita Terkait
-
Berapa Gaji Dokter Umum dan Dokter Spesialis di Indonesia? Simak Perbedaannya
-
Hadiri Pesta Ultah Lily, Momen Melly Goeslaw Tak Tersenyum saat Sesi Foto Digunjing
-
dr. Tirta Dokter Umum atau Spesialis? Viral Bikin Netizen di Media Sosial X Penasaran
-
"Crab Mentality" Hantui Kesuksesan Film Jumbo, Apa Artinya?
-
Collective Moral Injury, Ketika Negara Durhaka pada Warganya
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
Terkini
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram
-
Ribuan Umat Padati Gereja, Gegana DIY Turun Tangan Amankan Paskah di Jogja
-
Layanan Wealth Management BRI Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Omzet Ratusan Juta dari Usaha Sederhana Kisah Sukses Purna PMI di Godean Ini Bikin Menteri Terinspirasi