SuaraJogja.id - Dua pelaku yang mencuri 3 handphone di sebuah rumah di wilayah Kapanewonan Gedangsari berhasil diamankan oleh tim gabungan unit reskrim Polsek Gedangsari dan opsnal Polres Gunungkidul pada Selasa (19/01/2021).
Kasubbag Humas Polres Gunungkidul, Iptu Suryanto mengungkapkan, tanggal 21 Desember 2021 lalu, polsek Gedangsari mendapat laporan adanya pencurian beberapa unit handphone di sebuah rumah di Padukuhan Karanganyar Kalurahan Gedangsari. Korban, Marsudi melaporkan rumahnya diobok-obok maling.
"Korban kehilangan handphon milik keluarganya,"terang Suyanto, Rabu (20/1/2021).
Korban mengaku akibat peristiwa tersebut ia kehilangan handphone merk OPPO warna ungu, 1 handphone merk REALME C2, dan satu unit handphone merk SAMSUNG J2 PRIME. Maling tersebut beraksi ketika pemilik rumah tengah tertidur pulas.
Baca Juga: Gempa Magnitudo 5,0 Guncang Barat Daya Gunungkidul Dini Hari Tadi
Marsudi menduga maling tersebut kemungkinan besar masuk melalui pintu utama depan yang tidak dikunci. Ketika sudah di dalam rumah pencuri tersebut lantas membawa kabur 3 unit Handphone yang dicharge di ruang tengah.
"Pelaku kemungkinan melakukan aksi tersebut sekitar jam 02.30 WIB. Baru diketahui pagi harinya. Atas peristiwa itu, korban menderita kerugian Rp 5,5 juta," ucap Kasubbag Humas.
Mendapat laporan tersebut jajaran Polsek Gedangsari langsung melakukan penyelidikan. Berbekal sejumlah informasi yang dikantongi oleh anggota kepolisian, petugas langsung melakuan penelusuran siapa dalang aksi pencurian itu.
Dalam penyelidikan, polisi menemukan petunjuk jika pelaku pencurian tidak hanya satu orang. Pelaku pencurian ini mengerucut kepada J (26) dan SES (22), keduanya merupakan warga Kalurahan Ngalang, Kapanewon Gedangsari. Informasi mengenai keberadaan keduanya terus digali.
"Kita telah mengetahui identitas pelaku. Termasuk keberadaan kedua pencuri yang dimaksud,"tambahnya.
Baca Juga: Pamit Cari Ikan, Nelayan Eret di Gunungkidul Hilang di Pantai Kepen
Sampai pada akhirnya tanggal 19 Januari kemarin petugas berhasil mengamankan seorang pelaku di wilayah Bunder, Kapanewon Patuk dan satu lainnya di Boyolali, Jawa Tengah.
Berita Terkait
-
Kasus Tangga JPO Daan Mogot Digondol Maling, Pramono: Jakarta Kadang-kadang Terlalu Menarik
-
Balas Dendam! Komplotan Curanmor Curi Motor Dinas Polisi di Masjid
-
Kumpulan Aksi Kriminalitas Selama Lebaran di Jakarta, Maling Emas hingga Preman Minta Jatah
-
Menjelajahi Desa Wisata Nglanggeran: Desa Wisata Terbaik Dunia
-
ART Ditangkap di Mall, Usai Gasak Dolar Majikan di Hari Lebaran
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan