SuaraJogja.id - Beredar video TikTok milik akun @keple_2021. Hendak mengikuti lomba layang-layang, pemuda ini semangat melakukan beberapa persiapan. Nahas, nasib layangannya berakhir tersangkut di tiang listrik dan menimbulkan ledakan. Akibatnya, warga satu kecamatan harus mengalami mati listrik selama beberapa saat.
Video berdurasi singkat tersebut turut dibagikan ulang akun @energisolo. Dalam tayangannya, terlihat seorang pemuda tengah menghias layang-layang miliknya dengan cat beragam warna. Ia mengaku hendak mengikuti perlombaan. Layang-layang buatannya sendiri memiliki ukuran cukup besar dengan perpaduan warna yang cerah.
Sebelum mengikuti lomba, pemuda ini melakukan berbagai persiapan. Selesai membuat kerangka dan menghias layangannya, ia lantas mencoba kualitas layangannya di lapangan. Bersama dengan beberapa bentuk layangan lainnya, ia menguji kualitas layangan buatannya. Saat langit berubah mendung, pemuda ini memutuskan untuk menurunkan layangan miliknya.
Tidak disangka, layangan dengan dominasi warna kuning dan hijau itu justru mendarat di kabel yang menghubungkan antar-tiang listrik.
Baca Juga: Panel Listrik Gereja Jesus Center Pasar Rebo Terbakar, Warga Padamkan Api
Belum sempat layangan diambil, terdengar beberapa kali ledakan dari tiang listrik dekat tempat tersebut. Ada percikan api yang muncul di antara kabel yang tertimpa layangan hasil karya pemuda tersebut.
Bersamaan dengan suara ledakan dan percikapan api, terdengar jeritan seorang wanita. Akibat aksi pemuda yang ingin menguji layangannya itu, satu kecamatan di sekitar tempat itu mengalami mati listrik.
Dari yang semula semangat hendak mengikuti lomba layang-layang, pemuda ini berakhir merepotkan warga satu kecamatan.
"Beban keluarga Beban sekecamatan ," tulis akun @energisolo dalam keterangannya.
Sejak diunggah pada Sabtu (30/1/2021), video layangan yang membuat listrik di satu kecamatan padam tersebut sudah disaksikan lebih dari 31 ribu kali.
Baca Juga: Viral Chat Pemuda dengan Mbak Kos: Jemur CD Jangan Dijembreng Kayak Baliho
Ada beberapa warganet yang ikut memberikan tanggapan di kolom komentar. Tidak sedikit yang justru ikut memberikan komentar menggelitik melihat nasib pemuda yang jadi beban warga satu kecamatan itu.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Tampan Bak Vespa, Anti Mampir SPBU: Pesona Motor Listrik Retro Smoot DeSultan
-
Touring dengan Mobil Listrik, Tips Aman yang Harus Dilakukan
-
Inikah Pesaing BYD yang Datang Dari Maskapai Penerbangan? Gunakan Chipset Snapdragon
-
Preman Indonesia Jadi Sorotan Media Asing: Imbas Ormas Usik Pabrik Mobil Listrik BYD dan VinFast
-
Beli Mobil Wuling Bisa Bawa Pulang BinguoEV
Terpopuler
- 1 Detik Setelah Pascal Struijk Naturalisasi, Harga Pasar Timnas Indonesia Termahal ke-4 di Asia
- 5 Rekomendasi Mobil Bekas Rp50 Jutaan Mei 2025: Mesin Tak Merepotkan, Irit Bensin, Pajak Murah
- Selamat Tinggal Persib, Nick Kuipers Hengkang ke Eropa Musim Depan?
- Petinggi Venezia Ucapkan Terima Kasih ke Inter Milan, Resmi Lepas Jay Idzes?
- Pemain Keturunan Bandung Mauro Zijlstra Resmi Salaman
Pilihan
-
Bus Persik Diserang Oknum Suporter, Arema FC: Itu di Luar Kendali Kami
-
Dari Kanjuruhan Kita Tidak Belajar: Doa Pemain Persik Dibalas Aksi Barbar
-
Tak Kapok Tragedi Kanjuruhan, Oknum Aremania Berulah Lempari Bus Persik Kediri
-
Data dan Fakta El Clasico Jilid 4 Musim Ini: Barcelona Kalahkan Real Madrid?
-
Butuh Dana Cepat? Kenali Pinjol Aman dan Hindari Risiko Bunga Tinggi
Terkini
-
Wisuda SMA/SMP Jadi Polemik? DIY Ganti dengan Acara Perpisahan yang Lebih Bermakna
-
Wamen PU: Tamansiswa Butuh Renovasi Besar Sebelum Jadi Sekolah Rakyat
-
Sekolah Rakyat: Solusi Pendidikan untuk Kaum Miskin Ekstrem? Wamen Tinjau Langsung Tamansiswa
-
Ruang Bernafas di Tengah Kepadatan: RTP Gatotkaca Jadi Solusi Kumuh di Mrican
-
Lansia Mendominasi, 332 Calon Haji Kulon Progo Dilepas ke Tanah Suci