SuaraJogja.id - Peristiwa dugaan orang tenggelam terjadi di Sungai Winongo, Padukuhan Tegalsari, Kalurahan Donotirto, Kapanewon Kretek, Kabupaten Bantul. Korban yang merupakan pensiunan guru bernama Kaldiyanto sebelumnya berpamitan keluar untuk bersepeda.
Kapolsek Kretek, Kompol S Parmin menjelaskan peristiwa terjadi pada Sabtu (13/2/2021). Korban 74 tahun tersebut pergi keluar rumah pada 07.30 wib.
"Benar, ada dugaan korban hanyut dan tenggelam di sekitar sungai Winongo. Sampai hari ini masih dalam pencarian," jelas Parmin dihubungi wartawan, Minggu (14/2/2021).
Dugaan tenggelamnya korban berawal dari penemuan sepeda jenis jengki yang berada di pinggir sungai Winongo. Korban pamit pergi namun hingga pukul 19.30 wib, tak kunjung kembali.
Baca Juga: Redakan Hujan Deras di Bantul, Pemuda Ini Gunakan Sapu Lidi dan Bumbu Dapur
"Selanjutnya dilakukan pencarian oleh keluarga dibantu warga sekitar. Lalu sepeda jengki milik korban ditemukan di pinggir sungai. Tak hanya sepeda baju yang digunakan korban saat keluar rumah ditemukan di sekitar sungai," kata Parmin.
Ia melanjutkan korban tidak memiliki sakit atau gangguan kejiwaan semasa hidupnya. Korban hanya pergi keluar rumah untuk bersepeda.
"Dari keterangan keluarga, korban sehat bugar. Tidak ada sakit apapun," ujar dia.
Terpisah, Koordinator SAR Satlinmas Wilayah III Parangtritis, M Arief Nugraha menjelaskan sebanyak 69 personel diterjunkan mencari korban dengan menyusuri Sungai Winongo.
Arief menerangkan jika sebelumnya ada saksi mata bernama Ponijan (65) warga Gading Lumbung, Donotirto yang pernah melihat korban mandi di sungai.
Baca Juga: Dinkes Bantul Lanjutkan Vaksinasi, 29 Nakes Terima Vaksin Dosis Kedua
"Keterangan warga pernah melihat korban mandi di sungai. Tetapi pada Sabtu kemarin, saksi belum melihat lagi," ujar dia.
Korban, lanjut Arief sebenarnya membawa ponsel ketika keluar. Namun berkali-kali dihubungi korban tak merespon.
"Sudah ditelpon namun handphonenya tidak diangkat. Kami belum tahu mengapa, yang jelas pencarian masih kami lakukan," ujar dia.
Berita Terkait
-
Cara Selamatkan Anak Tenggelam di Kolam Renang, Orang Tua Wajib Waspada!
-
Seorang Perempuan Iran Copot Baju Protes Polisi Moral, Kini Hilang Misterius
-
Detik-Detik Anak Drummer Matta Band Meninggal Terbawa Arus, Teman Tak Ada yang Berani Menolong
-
Tragis! 2 Influencer Tewas Tenggelam, Tolak Jaket Pelampung Demi Foto Sempurna
-
Ngaku Bisa Bicara dengan Semut dan Jin, Abuya Gufron Ngamuk Lantaran Motornya Hilang dan Salahkan Satpam
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
Terkini
-
Membuka Mata tentang Pendidikan Inklusif Lewat Film 'Bird of a Different Feather'
-
Tragis, Kakek Asal Bantul Tewas Dihantam Mobil Saat Menyeberang Ring Road Selatan
-
Takaran Tera Tak Sesuai, Empat SPBU di Jogja Ditutup
-
Logistik Pilkada Sleman sudah Siap, Distribusi Aman Antisipasi Hujan Ekstrem
-
Seharga Rp7,4 Miliar, Dua Bus Listrik Trans Jogja Siap Beroperasi, Intip Penampakannya