SuaraJogja.id - Habib Rizieq Shihab terhitung sudah dua bulan mendekam di jeruji besi atas kasus pelanggaran protokol kesehatan yang mengakibatkan munculnya kerumunan.
Baru-baru ini, sang kuasa hukumnya yakni Aziz Yanuar memberikan kabar gembira terkait Habib Rizieq.
Pendiri organisasi FPI yang baru saja bubar itu disebutkan setelah sebelumnya ditahan di Rutan Polda Metro Jaya, kini telah pindah ke Rutan Bareskrim Polri.
Tetapi semenjak kepindahan tersebut, kondisi kesehatan Habib Rizieq sempat menurun. Aziz Yanuar mengungkapkan, situasi tersebut bahkan sempat memburuk.
Belakangan, ia mengakabarkan bahwa kondisi sang ulama kini berangsur membaik.
Dia pun dikatakan terus mendapat pelayanan kesehatan yang sangat baik dari tim dokter Bareskrim Polri.
Aziz Yanuar kemudian menyampaikan rasa terima kasihnya sekaligus mengapresiasi petugas di Bareskrim Polri.
Kata Aziz, pelayanan dari Rumah Tahti (Tahanan dan Barang Bukti) Mabes Polri dan Dokkes Mabes Polri sangat baik.
“Kami sangat berterima kasih dan apresiasi kepada para petugas,” terangnya seperti disitat dari Hops.id.
Baca Juga: Akhirnya! 3 Berkas Perkara Kasus Habib Rizieq Dinyatakan Lengkap
Habib Rizieq Shihab sebelumnya ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus pelanggaran protokol kesehatan terkait kerumunan di Petamburan.
Dia langsung dijebloskan ke Rutan Polda Metro Jaya, lalu dipindahkan ke Rutan Bareskrim Polri karena kasusnya diambil alih Bareskrim Polri.
Pada 8 Februari 2021, menantu Rizieq Shihab, Habib Hanif Alatas, mantan Ketua Umum DPP FPI Ustaz Ahmad Sabri Lubis, dan beberapa tersangka lainnya ikut ditahan di Rutan Bareskrim Polri.
Habib Hanif ditahan atas kasus terkait RS Ummi Bogor. Sementara Ustaz Ahmad Sabri Lubis, Haris Ubaidillah, Habib Ali Alwi Alatas, Habib Idrus Alhabsy, Maman Suryadi terkait kasus prokes di Petamburan.
Tag
Berita Terkait
-
Pedas ke Anies dan Habib Rizieq, Politisi PDIP: Mereka Bakal Diazab!
-
Politikus PDIP Sebut Habib Rizieq Bakal Diazab Allah Gara-gara Ini
-
Abu Janda dan Pigai Bertemu, Rocky Gerung: Harusnya Jokowi dan Habib Rizieq
-
Momen Ustadz Maaher Diminta Duduk di Depan Habib Rizieq, Bikin Terharu
-
Habib Rizieq Sedih Kehilangan Ustadz Maaher, Teringat Nasibnya Sendiri
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Awalnya Mau Kasih Uang, Akhirnya... Tragedi di Sleman Ungkap Fakta Hubungan Asmara Berujung Maut
-
Motif Pembunuh Wanita di Gamping Sleman, Cinta Ditolak Pisau Bertindak
-
Christiano Divonis 1 Tahun 2 Bulan, Deretan Hal Meringankan Ini jadi Pertimbangan Hakim
-
DANA Kaget: Lebih dari Sekadar Saldo Gratis, Ini Cara Asyik Berbagi Rezeki
-
Tatapan Kosong Pembunuh Perempuan di Sleman: Misteri di Balik Kematian Ibu Rumah Tangga Terungkap?