SuaraJogja.id - Maraknya kehadiran aplikasi dan layanan digital mendorong masyarakat untuk lebih sering lagi mengandalkannya dalam kehidupan sehari-hari.
Kemudahan yang ditawarkan aplikasi dan layanan digital telah menjadi solusi praktis untuk memenuhi kebutuhan gaya hidup yang serba online di masa pandemi seperti virtual meeting, belanja online, hingga melakukan pembayaran digital yang contactless.
Sebagai pengguna yang aktif menggunakan layanan digital, kita pun harus bisa lebih cerdas dalam mengulik serba serbi fitur dan layanan apa saja yang tersedia agar bisa semakin mempermudah aktivitas kita.
Salah satu layanan digital yang paling dekat dengan kehidupan kita selama masa pandemi adalah layanan pembayaran digital. Studi riset digital dari perusahaan riset Neurosensum mengungkapkan bahwa pengguna dompet digital atau e-wallet meningkat sekitar 44% kurang dalam waktu satu tahun selama pandemi berlangsung. Berdasarkan riset tersebut, ShopeePay merajai pangsa pasar dompet digital di Indonesia.
Baca Juga: Dukcapil Jelaskan Lembaga Masih Minta Fotokopi e-KTP
Bagi kamu para pengguna setia ShopeePay, simak beberapa keuntungan yang bisa kamu dapatkan jika kamu memverifikasi akun ShopeePay kamu:
1. Tarik Saldo ke Rekening Bank
ShopeePay menyediakan fitur penarikan dana ke rekening bank dari saldo ShopeePay. Penarikan dana ke rekening bank ini dilakukan tanpa adanya biaya tambahan yang tidak akan memotong jumlah saldo yang akan ditarik.
Ditambah lagi, pengguna tidak akan dikenakan syarat minimal biaya untuk penarikan saldo ShopeePay ke rekening bank. Namun, kamu harus memastikan bahwa rekening bank yang dituju adalah rekening bank yang sudah terdaftar secara resmi sebelumnya.
2. Limit Saldo ShopeePay Lebih Besar
Baca Juga: Warganet Kesal KTP-el Masih Difotokopi, Begini Respon Dirjen Dukcapil
Pada akun ShopeePay yang belum terverifikasi, pengguna ShopeePay hanya memiliki limit maksimal saldo sebesar Rp 2.000.000. Setelah melakukan verifikasi, limit maksimal saldo akun ShopeePay mereka akan berubah menjadi sebesar Rp 10.000.000.
Limit ini akan berkaitan dengan jumlah top up yang bisa dilakukan oleh pengguna baik melalui transfer ke rekening bank, via minimarket, mobile banking, transfer antar pengguna ShopeePay, dan lain-lain.
3. Gratis Biaya Transfer
Dengan memiliki akun ShopeePay yang telah terverifikasi, maka pengguna ShopeePay bisa melakukan transfer ke rekening bank lain atau ke sesama pengguna ShopeePay.
Transfer ini dilakukan tanpa adanya biaya tambahan. Dengan kata lain, fitur gratis biaya transfer ini bisa menjadi solusi untuk mengirim uang ke rekening bank lain melalui ShopeePay.
Tentunya ketiga manfaat di atas baru bisa dinikmati jika pengguna ShopeePay telah melakukan aktivasi dan verifikasi ShopeePay.
Berikut cara verifikasi akun ShopeePay:
1. Buka aplikasi Shopee dan klik menu “ShopeePay”
2. Klik banner “Verifikasi ShopeePay”
3. Isilah data diri sesuai e-KTP/KITAS
4. Foto e-KTP/KITAS dan ambil selfie dengan e-KTP/KITAS
5. Lengkapi informasi yang dibutuhkan. Kemudian bacalah syarat dan ketentuan untuk proses konfirmasi untuk menyelesaikan verifikasi akun.
6. Tunggulah proses verifikasi dari tim ShopeePay. Proses ini memakan waktu 1x24 jam.
Jika mengalami kesulitan dalam melakukan verifikasi akun, silakan hubungi customer service ShopeePay atau mengunjungi laman help.shopee.co.id.
ShopeePay senantiasa memberikan pengalaman belanja hemat dan cepat sembari memaksimalkan seluruh fitur yang ditawarkan.
Jangan khawatir, data kamu akan dilindungi oleh tim ShopeePay. Manfaatkan layanan pembayaran digital yang ditawarkan dan dapatkan pengalaman bertransaksi yang aman dan memuaskan!
Berita Terkait
-
Saldo Dana Kaget Gratis Buat Checkout Keranjang Shopee, Klik Di Sini!
-
Link Saldo DANA Kaget Gratis 14 April 2025: Buruan Klaim, Bisa Buat Top Up ShopeePay
-
Checkout Keranjang Shopee Setelah Klaim Link Dana Kaget, Cuma Modal Hape!
-
Enaknya Jadi Setya Novanto: Korupsi Triliunan, Hukumannya Makin RIngan
-
Di Tengah Kesulitan Kelola Anggaran, Layanan Cloud Ini Janjikan Internet Cepat dan Efisiensi
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
Terkini
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram
-
Ribuan Umat Padati Gereja, Gegana DIY Turun Tangan Amankan Paskah di Jogja