SuaraJogja.id - J (26) warga Karanganyar Kalurahan Ngalang Kapanewonan Gedangsari kini diburu oleh jajaran Polsek Gedangsari dan Polres Gunungkidul. J melarikan diri dari ruang tahanan Mapolsek Gedangsari Kamis (4/3/2021). J ditahan dalam kasus pencurian 3 HP milik tetangganya, Marsudi bersama dengan SES (22) perempuan yang juga tinggal di dekat rumahnya.
Widodo, Kakak ipar korban pencurian Marsudi, warga di Padukuhan Karanganyar sebenarnya kaget ketika Marsudi kehilangan handphone karena dicuri dan pelakunya adalah J dan SES. Sebab selama ini J dikenal sebagai orang yang baik dan tidak pernah berbuat macam-macam.
"J itu sering dimintai tolong oleh tetangfa kiri kanan,"ujar Widodo, Sabtu (6/3/2021) di warungnya.
Widodo menuturkan, J bukan warga asli di Karanganyar. Ia tidak tahu secara pasti kapan J datang ke Karanganyar. Setahu dirinya, J datang baik-baik ke Karanganyar untuk membuka perguruan pencak silat. Secara resmi J datang ke Padukuhan dan Kalurahan menyatakan membuka perguruan pencak silat.
Baca Juga: Minat Vaksinasi Untuk Pelaku Wisata Di Gunungkidul Masih Rendah
Widodo tak mengetahui secara pasti berapa lama J sudah tinggal di Karanganyar. Tetapi seingat dirinya, J sudah meluluskan peserta pencak silat sebanyak 3 kali. Dan selama tinggal di Karanganyar tidak pernah ada catatan buruk dari J.
"Dia itu juga bisa 'mengobati' orang kesurupan,"tambahnya.
Widodo menambahkan, Marsudi adiknya yang kehilangan HP sebenarnya tidak ingin memenjarakan pelaku pencurian di rumahnya. Hanya saja niatan adiknya ingin memberikan efek jera kepada pelaku pencurian. Karena adiknya sudah menjadi korban pencurian sebanyak 5 kali, dan selalu menganggapnya musibah dan ulah orang yang tidak senang terhadap dirinya.
Marsudi pernah kehilangan jenset dan mesin pompa yang belum dibuka dari kardusnya. Kemudian Marsudi juga pernah kehilangan 10 tabung gas melon usai menyelenggarakan hajatan. Saat kehilangan barang-barang tersebut, Marsudi merasa hanya musibah sehingga tidak melaporkan peristiwa tersebut ke polisi.
"Nah yang terakhir ini jengkel. Wong barang-barang yang diambil itu ada di dekat pemiliknya. Lha terus laporan ke polisi,"tambahnya.
Baca Juga: Diduga Ada Masalah Keluarga, Lansia di Gunungkidul Nekat Gantung Diri
Namun ketika mengetahui jika pelakunya adalah J yang selama ini dikenal baik. Termasuk juga dengan pelaku lain, SES yang juga masih tetangga. Warga sampai saat ini masih bingung ada hubungan apa antara J dengan SES karena SES adalah wanita bersuami.
Karena kebaikannya tersebut, ada warga Karanganyar yang memasukkan nama J ke dalam Kartu kepala Keluarganya menjadi warga Karanganyar. J adalah pria asal Cilacap.
Kontributor : Julianto
Berita Terkait
-
Serem! Video Ulat Jati 'Kuasai' Jalanan Gunungkidul, Benarkah Musim Ulat Tiba?
-
Viral! Pemotor 'Bersenjata' di Gunungkidul Dikira Klitih, Ternyata Musuhnya Ulat Jati
-
Bolehkah Pencuri Sedekah dengan Hasil Curiannya? Ini Penjelasannya
-
Lekat dengan Sutrisna Wibawa, dari Kariernya di Dunia Pendidikan hingga Terjun ke Politik
-
Viral! Aksi Heroik Petugas KRL Ringkus Pencuri Tas di Stasiun Pondok Cina
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
UMKM Dapat Pesanan Ekspor, Tapi Tak Sanggup Produksi? Ini Biang Keroknya
-
Dari Mucikari Hingga Penjual Bayi, 11 Tersangka TPPO di Yogyakarta Diringkus
-
1.410 Personel Gabungan Kawal Ketat Pilkada Sleman 2024, 16 TPS Rawan jadi Fokus
-
Isu Sosial di Gunungkidul: Banyak Warga Merantau, Anak Tertitip, Berakhir Adopsi
-
Lapor via WA, Bawaslu Sleman Ciduk 6 Terduga Pelaku Politik Uang di Minggir