SuaraJogja.id - Oknum perangkat Kalurahan Mangunan yang diduga terlibat perselingkuhan dengan wanita lain akhirnya mengundurkan diri dari jabatannya sebagai lurah Mangunan. Jiyono Ihsan membuat surat pernyataan pengunduran diri yang ditujukan kepada perangkat Kalurahan dan sudah diterima oleh Pihak Kapanewon.
Usai aksi tuntutan warga, Minggu (7/3/2021) malam, spanduk dan poster tuntutan di Kantor Kalurahan Mangunan sudah dicopot. Selanjutnya, pihak Kapanewon Dlingo bersama aparat dan perangkat kalurahan melakukan koordinasi bersama pada Senin (8/3/2021) pagi. Namun, Lurah Mangunan tidak hadir dalam koordinasi di Kantor Kalurahan setempat.
Panewu Dlingo Deni Ngajis Hartono menjelaskan bahwa pihaknya sudah mendapat surat pernyataan pengunduran diri dari Jiyono Ihsan.
"Kemarin [Minggu] beredar surat pengunduran diri dari Lurah [Jiyono], tapi karena belum melihat, saya perlu kroscek dahulu. Nah hari ini sudah saya terima bahwa yang bersangkutan menyatakan mundur dari jabatannya sebagai lurah Mangunan," terang Deni, ditemui wartawan di Kantor Kalurahan Mangunan, Senin.
Baca Juga: Lurah Mangunan Tertangkap Basah Selingkuh, Warga Blokade Kantor Kalurahan
Ia mengaku, meski sudah menerima surat tersebut, dirinya belum bertemu dengan Jiyono, sehingga pernyataan pengunduran diri itu akan diproses setelah pertemuan dan selanjutnya dilakukan sidang internal.
"Nanti dari Badan Musyawarah Kalurahan (Bamuskal) melakukan sidang untuk menyetujui pengunduran diri tersebut," katanya.
Kendati sudah menerima surat pengunduran diri, lanjut Deni, dirinya tak bisa memastikan soal kasus perselingkuhan yang terjadi. Dirinya hanya ingin mendapat keterangan jelas dari Lurah Mangunan jika memang benar mengundurkan diri.
"Apakah yang bersangkutan mengakui kasusnya [berselingkuh], saya tidak bisa matur [bilang] karena buktinya sulit dilihat, tetapi karena dia sudah menyatakan mundur, saya perlu bertemu dan klarifikasi soal surat itu," jelas dia.
Kekosongan kursi pemerintahan kalurahan, kata Deni, akan tetap diisi. Nantinya lurah akan digantikan sementara oleh Penjabat Lurah (Pj) yang rencananya diisi oleh perangkat dari Kapanewon Dlingo.
Baca Juga: Pergoki Istri Menangis, Raffi Ahmad Ngaku Tak Menyesal Pernah Selingkuh
"Petugas dari Kapanewon akan ditunjuk jadi Pj lurah untuk sementara. Masih berproses dulu setelah sidang itu ditentukan oleh Bamuskal," terang dia.
Berita Terkait
-
Dari Viral ke Layar Lebar: Film Norma Angkat Kisah Perselingkuhan Menantu dan Mertua
-
Skandal Disebar Anak Kandung, Wakapolres Pulau Taliabu Ditahan Propam usai Selingkuh dengan Anggota DPRD Malut
-
Usai Diterpa Isu Perselingkuhan, TikToker Dilan Janiyar Pilih Jalani Operasi Plastik: Kini Disebut Kurang Bersyukur
-
Diduga Diselingkuhi Suami selama 4 Tahun, Iris Wullur Ikuti Kajian: Titik Terendah, Titik Terindah
-
Usai Isu Perselingkuhan, Iris Wullur Akhirnya Mulai Terima Endorse: Mau Jadi Cewek Mandiri
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Rayakan 270 Tahun Berdirinya DIY, Ratusan Sekolah di Jogja Nabuh Gamelan Serempak
-
Luas Masa Tanam Kedua Turun Drastis, Dinas Pertanian Gunungkidul Sebut Karena Persoalan Air
-
Apresiasi Pemberian Bonus Hari Raya ke Ojol dan Kurir Online, Pakar UGM Soroti Soal Pengawasan Regulasi
-
Polisi Temukan Terduga Pelaku Pembakaran Gerbong KA di Stasiun Yogyakarta, Ini Motifnya
-
Terungkap! Satpam Salah Satu SMA di Sleman Terlibat Jaringan Penyuplai Senpi ke KKB