SuaraJogja.id - Sholat sunnah tarawih pertama kali yang digelar di Masjid Agung Bantul hanya dihadiri sedikit jamaah. Meskipun Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bantul memperbolehkan wilayah zona hijau dan kuning menggelar sholat tarawih berjamaah, Masjid milik pemerintah ini masih nampak sepi.
Takmir Masjid Agung Manunggal Bantul, Saebani menjelaskan bahwa di hari pertama sholat tarawih pada Ramadan 1442 H, pihaknya masih melengkapi protokol kesehatan bagi jamaah yang datang.
"Sudah kami persiapkan, tapi di hari pertama ini belum sepenuhnya jalan, karena masih ada hal yang kurang, tadi belum ada thermogun," kata Saebani dihubungi wartawan, Senin (12/4/2021).
Ia mengatakan jika ibadah sholat tarawih ini diprediksi hanya dihadiri sekitar 500 orang baik perempuan dan laki-laki dimana tiap shofnya sekitar 100 orang.
Baca Juga: Respon Adanya Larangan Mudik, Halim Akan Buat Sekat di Pintu Masuk Bantul
"Awalnya memang diprediksi hanya 4 shof untuk yang shof pria. Tapi tadi sekitar lima shof yang dihitung. Jika shof perempuan tidak sepenuhnya berbaris memanjang. Karena memang kami batasi jamaah yang datang," ujar dia.
Saebani menjelaskan bahwa masjid yang berdiri sejak 1987 itu dapat menampung sekitar 2.000 jamaah ketika tak ada pembatasan.
"Jika pemerintah meminta hanya diisi 50 persen jumlah total jamaah yang bisa ditampung. Masjid Agung ini cukup aman, karena jamaah yang datang saat melaksanakan tarawih tidak sampai 1.000," ujar dia.
Pantauan Suarajogja, sejak pukul 19.00 wib, Masjid Agung Manunggal mulai didatangi banyak jamaah. Setiap orang yang datang mengenakan masker dan menyesuaikan dengan jarak yang telah disiapkan takmir.
Jamaah mengawali dengan sholat isya terlebih dahulu. Selanjutnya, ada kultum yang untuk pertama kali ini berisi tentang aturan dan pemahaman jamaah terhadap pentingnya protokol kesehatan ketika ikut sholat tarawih di masjid setempat.
Baca Juga: Jelang Puasa Ramadan, Satpol PP Bantul Musnahkan Ribuan Miras
Setelah itu sholat tarawih dimulai sebanyak 11 rakaat sekitar pukul 19.30 wib.
Berita Terkait
-
Kapan Batas Akhir Puasa Syawal 2025? Jangan Sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya
-
Bolehkah Puasa Syawal Dulu Baru Qadha Ramadhan? Ini Ketentuannya
-
Transaksi Paylater Kredivo Naik 10% saat Ramadhan 2025, Didominasi Usia 30 Tahun ke Atas
-
Niat Puasa Qadha Ramadhan di Bulan Syawal dan Ketentuan Tata Caranya
-
Apakah Puasa Syawal Harus Berurutan? Jangan Sampai Salah, Ini Hukumnya!
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Guru Besar UGM Terlibat Kasus Kekerasan Seksual: Korban Pilih Damai, Ini Alasannya
-
Diikuti Ratusan Kuda Seharga Miliaran Rupiah, Keponakan Presiden Prabowo Gelar Pacuan Kuda di Jogja
-
'Beli Mercy Harga Becak': Mantan PMI Bangkit dari Nol, Kini Kuasai Pasar Kulit Lumpia Nasional
-
Kota Pelajar Punya Solusi, Konsultasi Gratis untuk Kesulitan Belajar dan Pendanaan di Yogyakarta
-
Lebaran Usai, Jangan Sampai Diabetes Mengintai, Ini Cara Jaga Kesehatan Ala Dokter UGM