SuaraJogja.id - Layanan pembayaran digital yang berkomitmen mendorong akses digitalisasi finansial bagi pelaku bisnis dan konsumen di seluruh Indonesia, turut memeringati Hari Kartini dengan menyelenggarakan serangkaian program pelatihan Perempuan Maju Bersama.
Diikuti oleh ratusan wirausaha perempuan, serangkaian pelatihan yang berlangsung di bulan April ini berfokus pada peningkatan keterampilan digital untuk digitalisasi bisnis.
Eka Nilam Dari, Head of Strategic Merchant Acquisition ShopeePay sebagai sosok pemimpin perempuan di ShopeePay, hadir membagikan strategi pemanfaatan layanan pembayaran digital untuk memperluas jangkauan bisnis, memberikan kemudahan kepada pelanggan, dan meningkatkan efektifitas bisnis para pelaku UMKM.
Eka Nilam Dari, Head of Strategic Merchant Acquisition ShopeePay mengatakan, “Digitalisasi bisnis membuka peluang lebar bagi siapapun, termasuk para wirausaha perempuan untuk terus berkarya dan meraih kesuksesan.
Di momen spesial Hari Kartini ini, ShopeePay merangkul ratusan wirausaha perempuan untuk bisa memaksimalkan teknologi digital guna mengakselerasi kontribusi UMKM terhadap pertumbuhan ekonomi nasional.
Dengan pemaparan yang komprehensif dari hulu ke hilir, kami harap program ini dapat mendorong lebih banyak pelaku usaha yang memanfaatkan layanan teknologi digital untuk pertumbuhan usahanya.”
Melalui serangkaian pelatihan, ShopeePay bertujuan untuk membagikan pentingnya adopsi teknologi digital bagi pelaku UMKM, terutama perempuan.
Pelatihan ini juga diharapkan mampu mendorong para pelaku UMKM untuk memanfaatkan keuntungan menjadi merchant ShopeePay, diantaranya mendapatkan visibilitas yang lebih luas dalam menjangkau lebih banyak pelanggan dan membuka kesempatan untuk masuk ke perputaran ekonomi digital.
Dalam kegiatan ini, ShopeePay membagikan sederet materi inspiratif, di antaranya pentingnya digitalisasi terhadap perkembangan bisnis, kiat jitu memperluas jangkauan bisnis, serta cara mengadopsi pembayaran digital ShopeePay yang bisa memberikan berbagai manfaat kepada merchant.
Baca Juga: Foto Hoaks RA Kartini Berjilbab, Gus Sahal: Gelarnya Bukan RA Tapi Ukhti
Guna mewujudkan semangat berkarya para wirausaha perempuan, ShopeePay bagikan tiga manfaat adopsi digital terhadap bisnis dan UMKM:
1. Memberikan nilai tambah kepada pelanggan dengan menambah alternatif pembayaran digital dan memberikan berbagai promosi yang menarik. Hal ini dapat meningkatkan pengalaman konsumen saat melakukan transaksi terutama di masa pandemi, dimana transaksi tanpa kontak yang aman dan mudah kini menjadi semakin populer.
2. Memperluas visibilitas dan jangkauan bisnis melalui fitur Deals Sekitarmu yang disediakan ShopeePay untuk membantu pengguna menemukan promosi maupun informasi merchant yang terdekat dari lokasinya dengan mudah. Selain itu, pelaku usaha dapat menjangkau pasar yang lebih luas berkat sistem pembayaran ShopeePay yang telah terintegrasi dengan layanan QRIS.
3. Mendorong efektifitas dan sirkulasi keuangan bisnis yang lebih stabil lewat laporan transaksi yang lebih sistematis dan dapat diterima secara real time oleh pelaku usaha. Sehingga, perputaran modal usaha dapat menjadi lebih stabil dan lancar.
Unduh aplikasi Shopee secara gratis melalui App Store atau Google Play dan segera aktifkan ShopeePay.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Sebulan Kerja di Kantor Love Scamming, Sumanto Bersyukur Tak Ikut Digerebek
-
Leptospirosis Marak di Lima Kabupaten, 38 Kematian Terjadi di Jogja
-
7 Fakta Penggerebekan Markas Scammer Jaringan Internasional di Sleman
-
BRI VISA Infinite Tawarkan Kemudahan Transaksi Lintas Negara dan Rewards yang Kompetitif
-
Jadwal KRL Jogja-Solo Periode 6-11 Januari 2026 PP