SuaraJogja.id - KLS Isy Gunadi Fajar Rahmanto (27), salah satu awak kapal selam KRI Nanggala-402, yang hilang kontak, meninggalkan istri yang tengah hamil saat bertugas. Keluarga dan tetangganya di Bantul pun menggelar doa bersama untuknya.
Selain itu, seorang istri dari salah satu awak kapal yang baru dua bulan menikah membagikan chat terakhir dengan sang suami. Sementara itu, viral aksi seorang pria protes larangan mudik dengan cara memecahkan kaca mobil.
Di sisi lain, curahan hati seorang perempuan yang dikhianati pacar dan sahabatnya sendiri juga menyedot perhatian netizen. Simak di bawah ini lima berita terpopuler SuaraJogja.id pada Jumat (23/4/2021) kemarin:
1. Pacar Pamit Kerja ke Desa Terpencil, Ternyata Jalan Sama Sahabat Sendiri
Baca Juga: Warganet Berdoa KRI Nanggala-402 Segera Ditemukan: Bismillah Keajaiban
Beredar curahan hati seorang gadis yang dikhianati kekasih dan sahabatnya sendiri. Sang pacar berpamitan pergi ke desa terpencil untuk berkerja dan mengaku kesulitan mengakses sinyal. Tidak disangka, gadis ini justru memergoki pacarnya jalan berdua dengan sahabat baiknya.
Akun Instagram @soloinfo membagikan video perselingkuhan sahabat perempuan. Dalam videonya, terlihat gadis yang dikhianati tengah membuntuti sepeda motor yang ditunggangi sahabat dan kekasihnya. Dalam keadaan gelap, gadis ini meyakini bahwa dua orang di atas motor itu adalah pacar dan sahabatnya sendiri.
2. Diduga Kru Nanggala-402 yang Hilang, Gunadi Tinggalkan Istri Tengah Hamil
Baca Juga: KRI Nanggala 402 Belum Ketemu, Banjir Doa Warganet #PrayForKRINanggala402
Dari sebanyak 53 kru di kapal selam KRI Nanggala-402 yang hilang kontak, salah satunya berasal dari Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta. KLS Isy Gunadi Fajar Rahmanto (27) merupakan salah seorang kru yang hilang bersama kapal selam tersebut di perairan Bali, Rabu (21/4/2021) lalu.
Gunadi diketahui saat ini meninggalkan seorang istri yang tengah mengandung 7 bulan. Hal itu dikisahkan orang tua Gunadi, Sunaryo (48) saat ditemui wartawan di rumahnya wilayah Dusun Ngreco RT 03, Kalurahan Seloharjo, Kapanewon Pundong, Bantul, Jumat (23/4/2021).
3. Baru 2 Bulan Nikah, Istri Bagikan Chat Terakhir ABK KRI Nanggala-402
Peristiwa hilang kontak kapal selam KRI Nanggala-402 milik TNI AL mendatangkan duka, terlebih pada keluarga 53 awak kapal yang terjebak di dalamnya.
Salah satunya dibagikan pengguna akun TikTok @megdhi, Kamis (22/4/2021). Melalui video yang kini viral itu, ia membagikan foto-foto serta chat terakhir dengan sang suami.
4. Sempat Pulang ke Bantul, Begini Sosok Gunadi Korban KRI Nanggala-402
Sosok KLS Isy Gunadi Fajar Rahmanto merupakan pribadi yang sangat akrab dengan keluarga dan tetangga. Pria 27 tahun ini diduga hilang saat bertugas di Kapal Selam KRI Nanggala-402.
Ketua RT 03 Sugiman menjelaskan bahwa kabar hilangnya Gunadi saat bertugas di KRI Nanggala-402 diterima pada Rabu (21/4/2021) malam. Selanjutnya, warga dan keluarga menggelar doa bersama seusai salat tarawih pada Kamis (22/4/2021).
5. Protes Larangan Mudik, Pria Pecahkan Kaca Mobil Pakai Palu
Larangan mudik dari pemerintah untuk Lebaran 2021 membuat seorang pria .
mengamuk.
Sambil merekam dirinya, pria itu meremukkan kaca mobil yang tampaknya adalah armada travel.
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Logistik Pilkada Sleman sudah Siap, Distribusi Aman Antisipasi Hujan Ekstrem
-
Seharga Rp7,4 Miliar, Dua Bus Listrik Trans Jogja Siap Beroperasi, Intip Penampakannya
-
Skandal Kredit Fiktif BRI Rp3,4 Miliar Berlanjut, Mantri di Patuk Gunungkidul Mulai Diperiksa
-
Pakar Ekonomi UMY Minta Pemerintah Kaji Ulang Terkait Rencana Kenaikan PPN 12 %
-
DIY Perpanjang Status Siaga Darurat Bencana hingga 2 Januari 2025