SuaraJogja.id - Nasib apes dialami oleh Yuniati (30) warga Padukuhan Dawe Rt 03/08 Kalurahan Bendung Kapanewonan Semin. Wanita ini menjadi korban pembegalan oleh orang tak dikenal Minggu (25/4/2021) dinihari saat hendak berangkat jualan sayur ke pasar Semin.
Kapolsek Semin AKP Arif Heriyanto ketika dikonfirmasi membenarkan perstiwa tersebut. Aksi pembegalan sendiri terjadi sekira pkl 02.00 WIB saat korban bermaksud untuk berjualan sayuran di pasar Semin. Lokasi perampasan berada di ruas jalan Semin - Klaten tepatnya di padukuhan Kare.
"Betul (ada pembegalan) korban pedagang sayur,"ujar Arif, Minggu.
Arif mengatakan, peristiwa tersebut bermula ketika korban berangkat ke Pasar Semin untuk berjualan sayur. Korban berangkat seorang diri menggunakan sepeda motor bebek yang dilengkapi dengan kronjot untuk membawa barang dagangannya.
Baca Juga: Mayat Warga Bekasi Ditemukan Membusuk di Gunungkidul
Korban menyusuri jalur utama Semin-Klaten ketika berangkat ke pasar. Sesampai di Padukuhan Kare, di lokasi yang cukup gelap dan sepi, ada motor yang juga melaju dari arah yang sama dengan korban. Dan tiba-tiba dua orang lelaki menggunakan sepeda motor memepetnya.
"Korban yang kaget langsung terjatuh,"terangnya.
Melihat korban jatuh, salah seorang pelaku turun dari motor dan merampas tas slempang korban. Korban awalnya berontak berusaha mempertahankan tasnya. Namun karena kalah tenaga dan dalam keadaan ketakutan, korban harus merelakan tasnya diambil pelaku.
Usai mendapatkan barang milik korban, kedua pelaku langsung tancap gas dan melarikan diri ke arah Semin. Korban langsung berteriak minta tolong kepada warga sekitar. Warga sekitar yang mendengar teriakan tersebut langsung mendatangi korban mengejar para pelaku.
"Korban diancam sehingga ketakutan. Seingat korban, pelaku tidak membawa senjata apapun,"tambahnya.
Baca Juga: Larangan Mudik Diperpanjang, Bus AKAP di Gunungkidul Tetap akan Beroperasi
Akibat peristiwa tersebut, korban kehilangan barang berupa HP , uang sekitar Rp 4.000.000 dengan kerugian total Rp 6.000.000. Peristiwa tersebut baru dilaporkan ke Polsek pukul 08.30 WIB karena korban mengaku masih syok dengan peristiwa yang menimpanya.
Kontributor : Julianto
Berita Terkait
-
Menjelajahi Desa Wisata Nglanggeran: Desa Wisata Terbaik Dunia
-
Seorang Polisi Jadi Korban Begal di Cikarang, Honda Scoopy Miliknya Dibawa Kabur
-
Liburan ke Gunungkidul? Jangan Sampai Salah Pilih Pantai! Ini Dia Daftarnya
-
Komplotan Begal Berpistol Berkeliaran di Jatinegara, Raja Tega sampai Bikin Korbannya Cium Aspal!
-
Viral! Pemotor Dikejar Polisi Dikira Begal, Pengamat: Saatnya Evaluasi SOP Pemeriksaan
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram
-
Ribuan Umat Padati Gereja, Gegana DIY Turun Tangan Amankan Paskah di Jogja