SuaraJogja.id - Dikenal gemar bergurau, seniman Butet Kartaredjasa memberi penjelasan kocak saat dituding yang tidak-tidak bersama seorang perempuan bule.
Cerita itu ia bagikan lewat foto yang ia unggah di Instagram pada Rabu (12/5/2021).
Di foto tersebut, Butet duduk di satu meja dengan seorang perempuan bule berambut panjang.
Butet menceritakan, saat bersama gadis bule tersebut, ia dikira sedang berkencan, sedangkan dirinya sudah punya istri.
Baca Juga: Jokowi Duduk Bareng Nietzche, Butet: Semoga Bisa konsisten Berbuat Benar
"ASLI FITNAH. Ketika saya ketangkap basah jalan sama bule ini, @gracierenzia langsung disergap pertanyaan:
“Weitttss...entuk tatasan Mas?”
“Iki anakku je,”" tulis @masbutet dengan gaya bicara khasnya.
Karena difitnah, Butet pun memberi jawaban konyol dengan "fitnah" pula. Ia seketika mengarang cerita tentang hubungannya dengan gadis pemilik akun Instagram @gracierenzia tersebut.
"Lalu saya ngarang. Bikin fiksi. Konon ini anakku ketika remaja, saat aku yang2an ma bule Sosrowijayan. Ketahuan Bu Ageng ketika udah gede. Ya udah, akhirnya sekarang sering ketemuan secara baik dan benar. Bu Ageng sungguh bijaksana. “Sing uwis ya uwis,”" ungkap dia.
"Piye, fitnahnya keren ta?" tutup Ketua Padepokan Seni Bagong Kussudiardja (PSBK) Bantul ini.
Cerita jenaka itu pun menjadi hiburan warganet. Banyak dari mereka yang tertawa di kolom komentar, termasuk para rekan senimannya.
Baca Juga: Heboh Tarian Petruk Sambut Jokowi, Rizal Ramli: Butet Sudah Jahil Lagi
"Heuheuheu," tulis @president_jancukers.
"Fiksi yg galugalan tapi keren mas," komentar @rudianto1708.
"Wahahahahha , seniman adalah orang yg memiliki kemampuan memutar balik apapun. Salam bu Ageng gih. Sehat selalu," tambah @pongki_barata.
Berita Terkait
-
Adu Karier Simon Aloysius Mantiri VS Iwan Bule, Dua Kader Gerindra Duduki Pucuk Jabatan Pertamina
-
Pendidikan Iwan Bule Komisaris Baru Pertamina, Lulusan Akademi Polisi Tahun Berapa?
-
Dari Lapangan Hijau ke Energi Hitam, Iwan Bule Diminta Jaga Pertamina dari Kebocoran dan Boros Anggaran
-
Rp9,6 Miliar Per Bulan? Segini Gaji Iwan Bule Sebagai Komisaris Utama Pertamina
-
Dari Ketua PSSI ke Pertamina, Koleksi Kendaraan Mewah Iwan Bule Bikin Melongo
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Juta RAM 8 GB Terbaik November 2024
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
Terkini
-
Diduga Lakukan Politik Uang Jelang Pilkada, Singgih dan Istri Dilaporkan ke Bawaslu Kota Yogyakarta
-
Diminta Tak Tergesa-gesa, DPRD Kota Jogja Minta Wacana Buang Sampah Berbayar Dikaji Lagi
-
DLH Wacanakan Buang Sampah Berbayar di Kota Jogja, Caranya Bagaimana?
-
Perintis Kuliner Mangut Lele Mbah Marto Ijoyo Meninggal Dunia
-
Beberkan Urgensi Wacana Buang Sampah Berbayar, DLH Kota Jogja: Agar Masyarakat Bertanggungjawab