SuaraJogja.id - Kepala Inspektorat Bantul Hermawan Setiaji mengaku, pihaknya tak akan segan memotong tunjangan para Aparatur Sipil Negara (ASN) yang ketahuan membolos saat hari kerja pascalibur Lebaran 2021.
"Iya, jika memang ada yg nekat (membolos) langsung dipotong tunjangannya," kata Hermawan, dihubungi wartawan, Senin (17/5/2021).
Hermawan menambahkan bahwa pemotongan tunjangan tersebut sudah sesuai rambu dan aturan yang berlaku, sehingga menjadi sebuah sanksi yang bisa memberikan efek kepada ASN yang nekat membolos.
"Memang sudah ada rambu-rambunya. Jadi sanksi itu berupa teguran dan juga pemotongan tunjangan kinerja," ujar dia.
Baca Juga: Selama Periode Libur Lebaran, 42 PNS DKI Lakukan Mudik
Disinggung besaran potongan tunjangan yang dimaksud, kata Hermawan akan berbeda-beda. Pihaknya mengatakan potongan bisa sebesar 2-4 persen dari tunjangan yang mereka terima.
"Bolos itu berbeda-beda, yang dipotong persentase dari yg diterima masing-masing ASN tersebut," ujarnya.
Pemberlakuan potong tunjangan itu sudah dilakukan sejak lama dan cukup memberikan efek. Sehingga pasca Lebaran 2021 ini, pegawai negeri sudah masuk dan belum ada laporan yang membolos.
"Sampai siang tadi belum ada yang membolos dan semuanya masuk dan bekerja normal seperti biasa," terang dia.
Situasi pandemi Covid-19 ini ASN masih diberlakukan WFH dan WFO. Dimana 50 persen pegawai bekerja di rumah dan sebagiannya bekerja di kantor.
Baca Juga: Gubsu Edy Rahmayadi Tegur ASN Saat Sidak 5 Kantor Dinas
"Sampai saat ini masih diberlakukan seperti itu. Ke depan juga kami evaluasi lagi sistem bekerja 50-50 persen ini," terang dia.
Berita Terkait
-
Tim Pemenangan Paslon Robinsar-Fajar Bentuk Satgas Money Politics dan Monitoring ASN
-
Cara Cetak Data Diri di PDM Non ASN Kemenag, Syarat Melamar PPPK Kemenag 2024
-
Cek PDM Non ASN Kemendag di Mana? Ini Link serta Cara Mendaftarnya
-
Peringati Hari Sumpah Pemuda, Menteri Rini Tekankan Peran ASN Muda dalam Pembangunan
-
Sejarah Tes CPNS Pakai Komputer, Ternyata Gara-gara Ahok hingga Bikin Gubernur Marah-marah
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
Terkini
-
AI Ancam Lapangan Kerja?, Layanan Customer Experience justru Buat Peluang Baru
-
Dampak Kemenangan Donald Trump bagi Indonesia: Ancaman Ekonomi dan Tantangan Diplomasi
-
Pengawasan Miras di DIY sangat Lemah, Sosiolog UGM Tawarkan Solusi Ini
-
Pakar hukum UGM Usul Bawaslu Diberi Kewenangan seperti KPK
-
Ini Perbedaan Alergi Susu dan Intoleransi Laktosa pada Anak