SuaraJogja.id - Pihak kepolisian dan Satpol PP melakukan pembubaran antrean yang menimbulkan kerumunan di tengah situasi pandemi Rabu (9/6/2021) lalu. Kerumunan pembeli maupun pengemudi ojek online memenuhi halaman gerai McD di Kota Yogyakarta lantaran adanya promo BTS Meal.
Pihak manajemen dari tiga gerai yang ada di kota sendiri mengaku lalai dan telah memenuhi panggilan dari Satpol PP. Akibat kerumunan yang ditimbulkan, promo akhirnya dihentikan sejak Rabu hingga Jumat (11/6/2021) kemarin. Setelah melakukan klarifikasi, promo akan kembali dibuka hari ini.
Sekretaris Satpol PP Kota Yogyakarta, Hery Eko Prasetyo menjelaskan jika pihaknya telah meminta keterangan dari manajemen tiga cabang tersebut. Yakni masing-masing dari gerai Malioboro Mall, Jenderal Sudirman dan Jalan Sultan Agung.
Menurut penuturan Hery, pihak manajemen mengakui bahwa mereka lalai. Sehingga promosi kolaborasi tersebut menimbulkan kerumunan. Pihak manajemen juga tidak mengirimkan surat ke Satgas Covid-19 sehingga tidak terjalin koordinasi.
Baca Juga: Sebelum McD, BTS Pernah Jalin Kerja Sama dengan Pabrikan Mobil Hyundai, Ini Videonya
"Pihak McD yang ada di kota meminta maaf atas kelalaian dan kejadian itu, karena tembusannya hanya sampai Polsek, tidak sampai Satgas Covid-19 Kota Yogya," kata Hery saat dikonfirmasi lewat pesan singkat.
Selain mengakui lalai atas kerumunan yang disebabkan menu BTS Meal, manajemen tiga gerai McD yang ada di Kota Yogyakarta juga meminta maaf sekaligus menandatangani materai Rp 10.000.
Dari pernyataan tersebut, maka seluruh gerai yang ada di kota gudeg secara sukarela sepakat untuk menghentikan promo BTS Meal. Dimana menu berisi nugget, kentang goreng, dua macam saus dan minuman bersoda itu digandrungi penggemar boyband dari Korea Selatan.
Kerumunan di Kota Yogyakarta sendiri dinilai cenderung mudah untuk dikendalikan. Pasalnya, promo makanan tersebut dapat langsung dihentikan setelah polisi dan Satpol PP melakukan pembubaran antrean.
"Promo langsung ditutup, dan hanya menyelesaikan order yang terlanjur masuk. Terbukti, tidak terjadi kerumunan lagi sejak promonya ditutup sampai kemarin," imbuh Hery.
Baca Juga: Usai Luncurkan BTS Meal, McDonald's Korea Selatan Diretas Hacker
Penutupan promo BTS Meal sendiri hanya berlangsung selama tiga hari sampai Jumat kemarin. Sehingga mulai hari ini Sabtu (12/6/2021), promo di tiga gerai yang mengakui kelalaiannya dapat kembali dilakukan. Pembukaan kembali promo juga akan didampingi pengawasan dari Satpol PP.
Berita Terkait
-
Siapa Pemilik McDonald's Indonesia? Ini Profilnya
-
Bawang Diduga Biang Keladi Wabah E.coli di McDonald's yang Tewaskan 1 Orang
-
McDonald's Diserang Wabah E. Coli, Ahli Pertanyakan Protokol Keamanan
-
Saham McDonald's Langsung Anjlok Gegara Burger Terinfeksi Bakteri E Coli
-
Video Donald Trump Jadi Pegawai McDonald's Viral, Bangga Jam Kerjanya Lebih Banyak 15 Menit dari Kamala Harris
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Logistik Pilkada Sleman sudah Siap, Distribusi Aman Antisipasi Hujan Ekstrem
-
Seharga Rp7,4 Miliar, Dua Bus Listrik Trans Jogja Siap Beroperasi, Intip Penampakannya
-
Skandal Kredit Fiktif BRI Rp3,4 Miliar Berlanjut, Mantri di Patuk Gunungkidul Mulai Diperiksa
-
Pakar Ekonomi UMY Minta Pemerintah Kaji Ulang Terkait Rencana Kenaikan PPN 12 %
-
DIY Perpanjang Status Siaga Darurat Bencana hingga 2 Januari 2025