SuaraJogja.id - Susu beruang Bear Brand belakangan ramai dicari masyarakat. Sampai-sampai, susu beruang dikabarkan langka di sejumlah daerah dan ludes dalam waktu sekejap.
Namun, salah seorang wanita di TikTok membagikan video yang memperlihatkan susu beruang masih tersedia banyak di swalayan tempatnya belanja.
Terlihat langsung kegirangan, wanita tersebut bersyukur bisa menemukan susu beruang yang disebutnya bak harta karun belakangan ini.
"Harta karun 2021," ungkapnya seperti dikutip Suarajogja, Minggu (4/7/2021).
Dalam video, wanita tersebut memperlihatkan momen ketika berjalan menuju salah satu sudut sebuah swalayan.
Wanita itu memperlihatkan susu beruang yang masih tersedia banyak dan ditumpuk layaknya barang-barang lainnya.
Saat menemukan susu beruang tersebut, wanita itu mengaku bak melihat surga lantaran beberapa hari barang itu dikabarkan susah untuk dicari.
"Surga banget lihat ini. Stoknya banyak (karena beberapa hari ini susah banget dicari). Kenapa sih ya? Ada yang tahu gak sih?" katanya.
Wanita tersebut juga membeberkan harga susu beruang sebagaiman dipatok swalayan tersebut. Harganya kata dia masih normal dan bersahabat.
Baca Juga: Sebut Megawati Salah Konteks Soal HUT Partai Komunis, Refly Harun Samakan dengan Jokowi
"Harga di sini Rp 9.300 per pcs. Harga normal, harga bersahabat," ujarnya.
Lebih lanjut, wanita tersebut pun tak menampik kabar bahwa beberapa swalayan lain kehabisan stok susu beruang.
"Sepi banget di sini. Swalayan lain pada kosong semua dan hanya di sini yang ready stock," terangnya.
Meski begitu, dalam video tersebut ia tak menjelaskan secara gamblang lokasi tempatnya mendapatkan susu beruang.
Kekinian, video wanita tersebut telah viral dan menuai ratusan komentar. Beberapa mengungkit panic buying dan langkanya susu beruang di daerahnya sendiri.
"Wah semalam aku beli di warung harga sudah Rp 13 ribu. Padahal aku biasa beli di agen, minggu lalu masih Rp 9 ribu, di warung Rp 10 ribu," jelas Mys*******.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Anti Hujan! 10 Destinasi Wisata Indoor Jogja Paling Asyik untuk Liburan Keluarga
-
3 Rekomendasi SUV Bekas, Type Premium Bisa Dibawa Pulang dengan Modal Rp80 Jutaan
-
Demi Keselamatan Publik! Mahasiswa UMY Gugat UU LLAJ ke MK Setelah Jadi Korban Puntung Rokok
-
Harda Kiswaya di Persidangan: Hibah Tak Pernah Dikaitkan Pilkada
-
7 Fakta Panas Sidang Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman: Bupati Harda Kiswaya Terlibat?