Scroll untuk membaca artikel
Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana
Minggu, 04 Juli 2021 | 15:17 WIB
Ilustrasi kecelakaan. [Suara.com/Eko Faizin]

SuaraJogja.id - Dua orang pengendara sepeda motor meninggal dunia usai terlindas truk, Minggu (4/7/2021) pagi. Kedua pengendara sepeda motor tersebut terlempar ke kolong truk usai menyenggol seorang penyeberang jalan.

Kanit Laka Lantas Polres Gunungkidul Ipda Anton Prasetya menuturkan, kecelakaan maut tersebut bermula ketika dua pengendara sepeda motor Aan Suryanta berboncengan dengan Sarwanta menggunakan sepeda motor Suzuki Smash AB 5324 EW di jalan Siraman-Pulutan

"Sekitar pukul 07.00 WIB, kedua korban melaju dari arah timur (Siraman) menuju ke arah barat (Pulutan)," ujar dia, Minggu siang.

Sesampai di lokasi kejadian, yaitu di Pedukuhan Siraman III, Kalurahan Siraman, Kapanewon Wonosari, dua warga Pedukuhan Jrakah, Kalurahan Hargosari, Kapanewon Tanjungsari bermaksud mendahului truk yang ada di depannya.

Baca Juga: Mobil Terjun ke Sungai di OKI, Ayah dan 3 Anaknya Tewas-Ibu Selamat

Karena kurang konsentrasi, keduanya tidak menyadari bahwa di saat bersamaan ada seorang pejalan kaki bernama Taminah (90), warga Siraman III, hendak menyeberang jalan. Saat itu Nenek Taminah membawa karung berisi pakan sapi.

"Keduanya lantas menyenggol Nenek Taminah," ujarnya.

Usai menyenggol penyeberang jalan tersebut, keduanya terpelanting ke kiri dan masuk ke jalur truk yang sebelumnya akan mereka dahului. Nahas, kedua orang ini masuk ke kolong truk AB 8198 NB yang dikemudikan oleh Totok, warga Pedukuhan Besari, Siraman.

Sopir truk sebenarnya sudah berusaha mengerem, tetapi karena jarak terlalu dekat, maka kecelakaan tersebut tak bisa dihindari. Keduanya meninggal dunia seketika karena terlindas roda truk bagian depan.

Korban pengendara sepeda motor dan pemboncengnya meninggal di lokasi kejadian karena mengalami luka cedera berat di bagian kepala. Sementara itu korban lainnya yakni seorang pejalan kaki mengalami luka ringan.

Baca Juga: Gadis 17 Tahun di Ponjong Dicabuli 3 Pria Semalaman, Dua Pelaku Berstatus Duda

"Kedua kendaraan kami amankan ke Mapolres Gunungkidul sebagai barang bukti," tambahnya.

Kontributor : Julianto

Load More