Scroll untuk membaca artikel
Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana
Selasa, 13 Juli 2021 | 15:55 WIB
Nikahan di dalam bus - (Instagram/@makassar_iinfo)

SuaraJogja.id - Resepsi pernikahan drive thru menjadi populer sejak pandemi Covid-19 turut melanda Indonesia pada Maret 2020 lalu hingga saat ini.

Kini, ada yang lebih unik dari pernikahan drive thru, yaitu nikahan di dalam bus. Alternatif resepsi pernikahan ini viral setelah videonya diunggah akun @makassar_iinfo ke Instagram, Selasa (13/7/2021).

Berbeda dari pernikahan drive thru, resepsi di dalam bus dilaksanakan sambil berkeliling jalanan karena bus yang digunakan sebagai lokasi pernikahan pun tak hanya diam di satu lokasi, melainkan melaju dikemudikan sopir.

Di vieo unggahan @makassar_iinfo itu, terlihat seorang perempuan berjilbab biru, diduga snag pengantin wanita.

Baca Juga: Viral Angkringan Drive Thru Ala Restoran Cepat Saji, Terobosan saat Pandemi

Ia duduk menghadap samping. Sementara itu, di seberangnya duduk pula dua pria, yang diduga wali nikah serta penghulu.

Di antara pengantin dan dua pria tersebut, terdapat meja, yang tampaknya digunakan untuk akad nikah.

Tampak pula sejumlah hantaran atau seserahan yang diletakkan di bawah, dengan kursi penghulu dan wali nikah.

Pada video tersebut, perekam memperlihatkan seluruh isi bus. Para tamu duduk di kursi penumpang, lengkap dengan pakaian kondangan masing-masing.

Tak hanya itu, isi bus pun telah ditata sedemikian rupa dengan dekorasi bunga-bunga dan hiasan lainnya untuk acara pernikahan.

Baca Juga: Viral Resepsi Pernikahan Drive Thru, Tak Lagi Prasmanan Tapi Take Away

"Solusi agar tidak dibubarkan, nikahnya di bus," gurau @makassar_iinfo sebagai caption.

Belum diketahui pasti lokasi dan waktu momen direkam. Di sisi lain, video nikahan di dalam bus yang sedang melaju tersebut juga mendapat berbagai tanggapan kocak dari warganet.

"Klo digrebek lgsg kabur," komentar @nin***.

"Nikahan drive thru [tanda silang] nikah diatas bus [tanda centang]," tulis @nan***.

"Rombongan mamak" pabungkus tidak menyukai konsep seperti ini pastinya," tambah @and***.

Sementara itu, @dev*** berkomentar, "Wkwkwk banyak akal emang."

"Yang penting yakin," ungkap @amu***.

TONTON VIDEONYA DI SINI.

Load More