SuaraJogja.id - Aksi barbar jalanan kembali terjadi di wilayah Kabupaten Kulon Progo. Sekelompok orang menggunakan sepeda motor melakukan aksi pembacokan terhadap pengendara lain. Akibat aksi yang terjadi Rabu (21/7/2021) pagi tadi, dua remaja asal Bantul dan Sleman harus dilarikan ke rumah sakit.
Kasubbag Humas Polres Kulon Progo Iptu I Nengah Jeffry, Rabu (21/7/2021), mengatakan, aksi kekerasan di jalanan kembali terjadi di SPBU Nanggulan Kulon Progo. Dua remaja masing-masing Seka Arfiansah (16) warga Sidomoyo, Godean, Sleman dan Aulia Fauzi (19) warga, Jarakan, Triharjo, Pandak Bantul mengalami sejumlah luka akibat sabetan senjata tajam.
"Sekelompok orang membacok kedua korban. Kami menduga pelaku berasal dari Geng Griker dari salah satu sekolah swasta di Yogyakarta," tutur Jeffry, Rabu (21/7/2021).
Aksi penganiayaan dengan senjata tajam ini berawal saat kedua korban menginap di rumah rekan mereka, Arga yang ada di Gedungkuning, Banguntapan, Bantul. Mereka memang berteman dan sudah sering menginap.
Dan sekitar pukul 04.00 WIB, keduanya pamit pulang dan berboncengana sepeda motor Honda Vario AB 4733 QK. Sesampai di turunan jembatan layang di Gamping, korban berpapasan dengan rombongan pelaku yang juga mengendarai sepeda motor.
"Tanpa ada masalah yang jelas, rombongan ini mengejar kedua korban," ujar dia.
Lantaran takut, kedua korban kabur dengan memacu sepda motornya. Terjadilah kejar-kejaran antara dua remaja tersebut dengan sekelompok pemuda menggunakan sepeda motor. Dan selang beberapa saat rombongan motor tak dikenal tersebut dapat mengejar kedua remaja tanggung ini.
Korban akhirnya sampai di wilayah SPBU Nanggulan, Kulon Progo. Pelaku yang berhasil mengejar akhirnya melakukan penganiayaan kepada kedua korban dengan senjata tajam. Korban akhirnya dilarikan ke RS PKU Muhammadiyah Nanggulan.
“Kasus ini masih dalam penyelidikan petugas reskrim,” katanya.
Baca Juga: Sejak Bulan Lalu Kasus Covid-19 Anak di Kulon Progo Tembus 400 Orang
Akibat aksi penganiayaan tersebut, korban Seka Alfiansah mengalami luka bacok pada pergelangan tangan kanan luar, kepala bagian kanan dan luka lecet di tangan kiri. Sedangkan Aulia mengalami luka pacok pad pundak kanan, pelipis kanan, punggung kanan dan kepala sebelah kanan.
Kontributor : Julianto
Berita Terkait
-
Sejak Bulan Lalu Kasus Covid-19 Anak di Kulon Progo Tembus 400 Orang
-
Pelaku Utama Geng Motor Pengeroyok Polisi Ditangkap, Dialah Si Penggagas Balap Liar
-
Bokek Beli Miras, Geng Brutal Begal dan Bacok Pengunjung Warkop di Bekasi
-
Pernah Gebuki Orang sampai Mati, Aldi Penyok Buronan Pengeroyok Polisi Ternyata Residivis
-
Kurang Puas Pesta Miras, Geng Motor Brutal di Bekasi Rampok Kotak Amal Warkop
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
- 5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
- 7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
- Evaluasi Target Harga BUMI Usai Investor China Ramai Lego Saham Akhir 2025
Pilihan
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
-
7 HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025, Daily Driver Andalan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
Terkini
-
Yogyakarta Darurat Parkir Liar: Wisatawan Jadi Korban, Pemda DIY Diminta Bertindak Tegas!
-
Pemulihan Aceh Pascabencana Dipercepat, BRI Terlibat Aktif Bangun Rumah Huntara
-
Optimisme BRI Hadapi 2026: Transformasi dan Strategi Jangka Panjang Kian Matang
-
Tanpa Kembang Api, Ribuan Orang Rayakan Tahun Baru dengan Doa Bersama di Candi Prambanan
-
Gudeg Tiga Porsi Seharga Rp85 Ribu di Malioboro Viral, Ini Kata Pemkot Jogja