Scroll untuk membaca artikel
Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana
Minggu, 25 Juli 2021 | 11:25 WIB
Taqy Malik [Instagram]

SuaraJogja.id - Sepasang bocah kembar di Bantul menjadi yatim piatu setelah kedua orang tuanya meninggal karena Covid-19. Sementara itu menjelang hari terakhir PPKM level 4, epidemiolog UGM memaparkan tingkat efektivitasnya.

Di sisi lain, Komunitas Malioboro mengemukakan alasannya menolak unjuk rasa PPKM Darurat. Selain itu, viral sosok kakek kelaparan yang mengetuk pintu rumah Taqy Malik malam-malam.

Sama-sama viral, seorang pemuda tiba-tiba ambruk di depan lampu merah diduga karena sandal putus. Simak di bawha ini lima berita SuaraJogja.id paling banyak dibaca pada Sabtu (24/7/2021) lalu:

1. Miris, Bocah Kembar Asal Bantul Ini Yatim Piatu Usai Keluarganya Meninggal Akibat Covid-19

Baca Juga: Ferdinad Hutahaean Sebut Otak Mahasiswa Demo saat PPKM Diracuni Kadrun

Nasib miris dialami oleh bocah kembar Va (14) dan Vt (14) warga Padukuhan Banyon Baru Kalurahan Pandowoharjo Kapanewon Sewon Bantul. kedua bocah perempuan tersebut harus kehilangan anggota keluarganya yang meninggal akibat terpapar covid-19.

Bocah kembar yang sebelumnya tinggal di pondok pesantren tersebut kini menjadi yatim piatu usai kedua orang tuanya St (64) dan Su (49) meninggal dunia. Kedua orangtua bocah ini meninggal sekitar dua pekan yang lalu terpapar covid-19.

Baca selengkapnya

2. Viral Sosok Kakek Kelaparan Mengetuk Pagar Rumah Taqy Malik Malam-malam, Bikin Terenyuh

Baca Juga: Jelang Hari Terakhir PPKM Level 4, Epidemiolog UGM: Belum Efektif Turunkan Kasus Covid-19

Video seorang kakek kelaparan mengetuk pagar rumah Taqy Malik untuk meminta makan viral di media sosial.

Seperti dikutip dari akun TikTok @suamiciyil, seorang kakek mengetuk pagar rumah Taqy Malik. Dalam video itu dituliskan, kakek tersebut datangn dengan kondisi keringatan dan tampak letih

Baca selengkapnya

3. Komunitas Malioboro Tolak Unjuk Rasa PPKM Darurat, Ini Alasannya

Komunitas Malioboro menolak masuknya para pengunjuk rasa yang menolak perpanjangan PPKM masuk ke kawasan tersebut, Sabtu (24/07/2021). Komunitas yang terdiri dari 14 paguyuban siap menghadap para pengunjuk rasa yang memaksa masuk ke Malioboro.

Penolakan ini bukan tanpa sebab. Mereka trauma atas perusakan yang dilakukan sejumlah pengunjuk rasa yang menolak UU Omnibuslaw pada 8 Oktober 2020 lalu di Malioboro. Tak hanya berbagai fasilitas yang dibakar dan dirusak oleh pengunjuk rasa, banyak warga Malioboropun yang tidak bisa bekerja karena aksi tersebut.

Baca selengkapnya

4. Pemuda Ini Tiba-tiba Ambruk di Depan Lampu Merah, Biang Keroknya Diduga Sandal Putus

Sandal putus barangkali hal yang lumrah dialami sebagian orang ya. Tapi kejadian sandal putus yang dialami pemuda ini tampaknya bakal jadi pengingat seumur hidup.

Seperti dikutip dari akun @smart.gram, tampak sebuah video menampilkan seorang pemuda mengenakan jaket hitam bersiap untuk menyeberang melewati zebra cross di depan lampu merah.

Baca selengkapnya

5. Jelang Hari Terakhir PPKM Level 4, Epidemiolog UGM: Belum Efektif Turunkan Kasus Covid-19

Pelaksanaan PPKM level 4 akan berakhir pada Minggu (25/7/2021) besok. PPKM level 4 sejatinya adalah perpanjangan dari PPKM darurat yang berakhir pada Selasa (20/7/2021) lalu.

Epidemiolog UGM, Bayu Satria Wiratama menilai bahwa penerapan PPKM darurat maupun PPKM level 4 belum memberikan dampak penurunan jumlah kasus positif Covid-19.

Baca selengkapnya

Load More